Lima Tahanan Narkoba BNNP Sumut Kabur, Satu Orang Menyerahkan Diri

- 20 Mei 2021, 08:07 WIB
tangkap layar salah satu tahanan BNNP yang kabur atas nama Rahmat Hidayatullah.*
tangkap layar salah satu tahanan BNNP yang kabur atas nama Rahmat Hidayatullah.* /Instagram.com/@communitypolice/

KABAR PRIANGAN - Sebanyak lima tahanan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sumatera Utara (Sumut) kabur dari tahanan pada Minggu, 16 Mei 2021 sekitar pukul 01.30 WIB.

Ke lima orang tahanan yang kabur tersebut adalah Rahmat Hidayatulloh alias Muhammad Isbandi, Zulfikar, Muhammad Junaidi, Irwanda, dan Marzuki Ahmad.

Mereka berhasil kabur setelah sebelumnya menyiramkan air cabai kepada petugas, sehingga petugas tak berdaya.

Baca Juga: Bantuan Produktif Usaha Mikro Rp 1,2 Juta Sudah Dicairkan, Terhitung Sejak 10 Mei 2021

Kaburnya ke lima tahanan itu diungkapkan dalam akun instagram @communitypolice yang diunggah pada Rabu, 19 Mei 2021 sekitar pukul 23.15.

Dalam unggahannya itu, disertakan pula foto salah seorang tahanan yang kabur, yaitu Rahmat Hidayatulloh alias Muhammad Isbandi dengan alamat di Perum Bukit Melati Jalan Marcopolo Kecamatan Dapur 12 Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau.

Para tahanan narkoba tersebut berasal dari sejumlah daerah berbeda di Indonesia, seperti Kabupaten Batubara, Kabupaten Aceh Utara, Kabupaten Bireun, dan Kota Batam.

Baca Juga: Kredit Macet Bumdes di Kota Banjar Akibat Pengawasan Internal Lemah. Inspektorat: Harus Dibentuk Tim Khusus

Dalam unggahannya itu, dituliskan pula caption dengan kata-kata cukup singkat, “DICARI” dengan huruf kapital.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x