Ditinggal ke Mertua, Rumah di Banjar Dibobol Maling, Uang Tunai dan Logam Mulia Raib, Kerugian Capai Rp90 Juta

- 14 Juni 2021, 23:16 WIB
Unit Reskrim Polsek Banjar melakukan olah TKP di rumah korban pencurian di Perum Shafira Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan/ Kecamatan/ Kota Banjar, Senin 14 Juni 2021.
Unit Reskrim Polsek Banjar melakukan olah TKP di rumah korban pencurian di Perum Shafira Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan/ Kecamatan/ Kota Banjar, Senin 14 Juni 2021. /kabar-priangan.com/ D. Iwan/

Menurut Kapolsek Banjar, AKP. Rusdiyanto, pencuri diduga masuk ke dalam rumah melalui pintu gerbang yang tidak dikunci, lalu merusak pintu depan dan pintu kamar tidur.

Selanjutnya, pelaku mengacak-acak isi kamar dan mengambil uang tunai Rp50 juta, perhiasan emas senilai Rp30 juta dan logam mulia senilai Rp10 juta. Total kerugian korban mencapai Rp 90 juta.

Baca Juga: Pengendara Sepeda Motor Tertabrak Kereta Api di Tasikmalaya, 1 Tewas dan 1 Luka

"Korban Rudini, Jumat, 12 Juni 2021 sekitar jam 17.00 WIB, meninggalkan rumah untuk menginap di rumah mertua. Saat itu, uang, logam mulia serta perhiasan masih masih tersimpan ditempatnya," ujar Kapolsek AKP. Rusdiyanto.

Saat pulang dari rumah mertuanya, Senin, 14 Juni 2021 sekitar jam 10.00 WIB, terlihat pintu rumah dalam keadaan terbuka dan ada bekas kerusakan.

Selanjutnya mengecek ke tempat penyimpanan uang, perhiasan dan logam mulia dilaci bawah tempat tidur ternyata sudah tidak ada di diduga di curi.

Baca Juga: Keren! Penabung Bank Sampah Dapat Hadiah Motor dari Pemkab Ciamis

Mengantisipasi kasus serupa terulang, Kapolsek Banjar, AKP Rusdiyanto mengimbau kepada warga untuk tidak menyimpan barang berharga dalam jumlah besar di dalam rumah, apalagi rumah di tinggalkan beberapa hari dalam keadaan kosong.

"Jika meninggalkan rumah minimal memberitahu atau menitipkan kepada tetangga agar ikut menjaga keamanan di lingkungan rumah," ujarnya.

Selain itu, diimbau mengaktifkan Siskamling. Kemudian, diharapkan setiap lingkungan secara gotong royong memiliki CCTV dan dipasang di akses keluar masuk lingkungan tersebut.***

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x