Sejumlah Pedagang di Pasar Sumedang Minta Relaksasi Penundaan Cicilan Bank

- 23 Juli 2021, 06:30 WIB
Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir membagikan sembako kepada pedagang di Pasar Sumedang Kota yang terdampak PPKM Darurat. Bupati Sumedang juga menerima aspirasi mereka, di antaranya mereka minta relaksasi penundaan cicilan Bank karena usaha mereka merugi akibat kiosnya ditutup selama ini.
Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir membagikan sembako kepada pedagang di Pasar Sumedang Kota yang terdampak PPKM Darurat. Bupati Sumedang juga menerima aspirasi mereka, di antaranya mereka minta relaksasi penundaan cicilan Bank karena usaha mereka merugi akibat kiosnya ditutup selama ini. /Instagram @dony_ahmad_munir/

Lebih lanjut Dony juga memberikan apresiasi kepada para pedagang di Pasar Sumedang Kota yang telah mematuhi aturan pemerintah dalam menjalankan prokes.

“Terima kasih kepada warga yang terus disiplin menjalankan protokol kesehatan. Terima kasih kepada para pedagang pakaian di Pasar Semi Modern Sumedang kota yang telah mengikuti imbauan pemerintah,” katanya.

Menurut Dony, jika usaha pengendalian Covid-19 bisa berhasil, maka mulai tanggal 26 Juli 2021 pemerintah secara bertahap akan melonggarkan aturan PPKM Darurat.

“Disiplin kita menjalankan prokes, Insya Alloh kasus Covid di Sumedang bisa dikendalikan dan menurun. Kalau hasil evaluasi menurun maka pada tanggal 26 Juli, kita akan longgarkan, buka secara bertahap tapi dengan prokes yang ketat. Hatur nuhun,” kata Dony.***

 

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah