Penetapan Level 2 Tahap 2, Obyek Wisata Rintisan di Tasikmalaya Mulai Ramai Dikunjungi

- 30 Agustus 2021, 05:52 WIB
Obyek wisata rintisan Gunung Panenjoan di Kecamatan Gunung Tanjung, Kabupaten Tasikmalaya, saat ini mulai banyak dikunjungi setelah penetapan PPKM level 2 tahap 2.
Obyek wisata rintisan Gunung Panenjoan di Kecamatan Gunung Tanjung, Kabupaten Tasikmalaya, saat ini mulai banyak dikunjungi setelah penetapan PPKM level 2 tahap 2. /kabar-priangan.com/Erwin RW/

Selain keindahan alam, saat kemping wisatawan juga bisa menyaksikan matahari terbit dan terbenam langsung. Bahkan pagi hari muncul fenomena bak negeri atas awan pada sekeliling puncak Gunung Panenjoan.

Baca Juga: Giri Pribadi Bersiap Nahkodai Ketua DPC Apdesi Kabupaten Tasik, Raih Suara Terbanyak di Muscab

"Berwisata ke Gunung Panenjoan bisa menjaga dan meningkatkan imunitas pengunjung. Suasana sejuk udara tampa polusi dan jauh dari kerumunan juga pikiran tenang," katanya.

Pengelolaan lokasi wisata Gunung Panenjoan dikelola oleh para pemuda Karang Taruna. Pemdes pun akan memberikan anggaran untuk pengembangan wisata tersebut. Sehingga ke depan bisa menjadi salah satu sumber penghasilan daerah.

Wisatawan asal Bandung, Rudi Priadi (18) menyebutkan, dirinya sengaja berkemah di lokasi Gunung Panenjoan untuk melihat keindahandari ketinggian.

Baca Juga: Objek Wisata di Tasikmalaya Kembali Dibuka

"Keindahan alam di sini sangat memikat. Tempat ini bisa jadi rekomendasi wisata yang wajib dikunjungi saat pandemi Corona," katanya.

Selain menikmati keindahan alam, kata Rudi, sekalian berolahraga dan hiking. Namun untuk fasilitas umum perlu ada peningkatan agar pengunjung bisa lebih nyaman.

"Meski di atas gunung, pengelola suka mengingatkan tetap menerapkan Prokes," ujarnya.***

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x