Kapolres Banjar Naik Sepeda Ontel Saat Salurkan Bansos kepada Masyarakat Terdampak Covid- 19 

- 10 September 2021, 18:46 WIB
Kapolres Banjar, AKBP Ardiyaningsih menyalurkan paket sembako dengan naik sepeda ontel ke Langensari, Kota Banjar, Jumat 10 September 2021.
Kapolres Banjar, AKBP Ardiyaningsih menyalurkan paket sembako dengan naik sepeda ontel ke Langensari, Kota Banjar, Jumat 10 September 2021. /kabar-priangan.com/ D. Iwan/

KABAR PRIANGAN -  Dari biasanya naik kendaraan dinas saat keliling wilayah hukum Polres Banjar, Kapolres Banjar AKBP Ardiyaningsih bersama jajarannya, Jumat 10 September 2021 naik sepedah ontel untuk menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada warga yang terdampak Covid-19.

Mendampingi Kapolres Banjar tampak Kasat Lantas AKP Purwadi, S.H. M.A.P., Kasat Samapta Iptu Helmizar, S.IP, Kbo Samapta Iptu M. Suyanto, dan Kbo Lantas Ipda Toto Darmanto, Kapolsek Langensari AKP M. Sarbini, S.Sy., Danramil Langensari Mayor Agung Subekti, S.H. serta personel Polres Banjar maupun Polsek Langensari, dan komunitas sepeda Ontel Banjar-Langensari.

Rombongan bergerak mulai dari Mapolsek Langensari melewati Jalan Pengairan, selanjutnya menuju Desa/ Kecamatan, Langensari Kota Banjar.

Baca Juga: Ciamis Bakal Punya Tempat Wisata Baru di Bantaran Sungai Cileueur

Di langensari Kapolres beserta jajarannya mendistribusikan paket sembako kepada komuntias sepeda ontel dan petani alpukat.

Paket sembako yang dibagikan kepada 70 orang itu, masing-masing paket berisi beras 5 kg, bahan makanan olahan, mie instan, kecap, dan masker.

Kapolres Banjar, AKBP Ardiyaningsih, berharap melalui penyaluran bansos tersebut, sedikit bisa meringankan beban masyarakat khususnya komunitas sepeda ontel dan petani alpukat yang terdampak situasi pandemi Covid-19 selama ini.

Baca Juga: Buron Selama 13 Tahun, MS Mantan Anggota DPRD Garut Terdakwa Maling Uang Rakyat, Akhirnya Berhasil Ditangkap

"Saat penyaluran baksos sekarang, sedikit berbeda dari biasanya, karena sejak berangkat sampai lokasi pembagian itu naik sepeda ontel. Bersamaan itu, kami imbau kepada para penerima bansos yang belum divaksin, agar mengikuti vaksin di gerai-gerai Vaksin Presisi yang tersedia," ucap Kapolres Banjar.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x