Food Estate Bakal Dibangun di Enam Kecamatan di Garut, Ini Daerah-daerahnya

- 4 November 2021, 20:23 WIB
Suasana pertemuan Bupati Garut Rudy Gunawan dengan Menteri Pertanian Republik Indonesia Syahrul Yasin Limpo dan para direktur Bidang Holtikultura Kementan di Jakarta.* 
Suasana pertemuan Bupati Garut Rudy Gunawan dengan Menteri Pertanian Republik Indonesia Syahrul Yasin Limpo dan para direktur Bidang Holtikultura Kementan di Jakarta.*  /kabar-priangan.com/Dok. Diskominfo Garut

KABAR PRIANGAN - Bupati Garut Rudy Gunawan melakukan kunjungan kerja ke Kantor Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia di Jalan Harsono, Ragunan, Jakarta, Selasa 2 November 2021.

Dalam kunker tersebut Bupati Rudy didampingi Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Garut Beni Yoga dan diterima langsung Menteri Pertanian Republik Indonesia Syahrul Yasin Limpo dan para direktur Bidang Holikultura Kementan.

Bupati menuturkan, dalam kunker tersebut pihaknya melakukan diskusi terkait pembangunan program jangka panjang Pemerintahan Indonesia yang berguna untuk ketahanan pangan dalam negeri (Food Estate) di enam kecamatan yang berada di Kabupaten Garut.

Baca Juga: Waduh, Bupati Garut Akui Banyak Warganya yang Tak Miliki Ijazah. Rudy: Rata-rata Usia 40 Tahun ke Atas

Total luasnya sekitar 5.000 hektare dengan rincian yaitu Koridor 1 meliputi Kecamatan Cibalong, Cisompet, dan kecamatan Pameungpeuk. Kemudian Koridor 2 meliputi Kecamatan Cikajang,Cisurupan, dan Kecamatan Pamulihan. Keenam kecamatan tersebut berada di wilayah selatan Garut.

"Untuk memperlancar akses tersebut Pemerintah Kabupaten Garut telah membangun jalan sepanjang 50 kilometer di poros kecamatan yang melalui jalur tersebut," ujar Rudy.*

Baca Juga: Tiga Ular Sanca Ukuran Besar Sering Muncul di Jembatan Nagrog, Sejumlah Warga Memercayainya Ular Jadi-jadian

 

 

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah