Jangan Takut Miskin! Ini Ijazah dari Habib Hasan bin Ismail Al Muhdor, Amalkan Setiap Hari Rezeki Mengalir

- 28 Januari 2022, 08:50 WIB
Habib Hasan bin Ismail Al Muhdor memberikan kiat agar kita tidak takut miskin dan rejeki mengalir deras dengan rutin mengamalkan bacaan Surat At-talaq 3 sehabis sholat subuh dan magrib.*
Habib Hasan bin Ismail Al Muhdor memberikan kiat agar kita tidak takut miskin dan rejeki mengalir deras dengan rutin mengamalkan bacaan Surat At-talaq 3 sehabis sholat subuh dan magrib.* /Instagram.com/ @tanyahabibhasan/

Kendati demikian, rezeki tetap harus dijemput dengan cara berusaha, salah satunya melalui bekerja.

Namun, tidak melupakan semua itu kepada Allah. Habib Hasan bin Ismail Al Muhdor mengatakan, jangan hanya karena urusan rezeki kita meninggalkan sholat berjamaah dan meninggalkan majelis taklim.

Baca Juga: Anak Ajaib, Korban Tertimbun Longsor di Wado Sumedang Menyusul Ibunya

"Kerja, ada kerjaan tapi tidak melupakan semua itu kepada Allah, ga mau gara-gara rezeki kehilangan majelis taklim, ga mau gara-gara rezeki kehilangan sholat berjamaah,” katanya.

“Kalau itu rezeki saya, pasti dateng kepada saya. Ga perlu saya tinggalkan sholat berjamaah, ga perlu saya kehilangan majelis ilmu, kalo itu rezeki saya pasti datang," ujarnya.

Kemudian Habib Hasan bin Ismail Al Muhdor memberi ijazah kepada jamaah agar mengamalkan salah satu surat di dalam Al-Qur'an untuk dibaca selepas sholat.

Baca Juga: Polda Jabar Amankan Ratusan Anggota Ormas saat Unjuk Rasa, 16 Orang Positif Narkoba

"Saya kasih ijazah mau gak? Amalkan Insya Allah rezekinya banyak dan berkah, baca ayat ini 7 kali habis sholat shubuh, 7 kali habis sholat maghrib, istiqomah. Bukan supaya kita kaya, supaya hati kita tidak takut miskin, yang bahaya itu bukan kaya, yang bahaya itu miskin, yang bahaya itu takut miskin!," katanya. Ini bacaannya.

Wa yarzuqhu min haisu la yahtasib, wa may yatawakkal ‘alallahi fahuwa hasbuh. Innallaha baligu amrih, qad ja’alallahu likulli Syai’in qadra

"Dan Dia memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangkanya. Dan barangsiapa bertakwa kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan) nya. Sesungguhnya Allah melaksanakan urusan-Nya. Sungguh Allah telah mengadakan ketentuan bagi setiap sesuatu," (QS. At-Talaq Ayat 3).

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah