Satpol PP Sumedang Bakal Intensifkan Pengawasan Aktivitas Bukber di Bulan Ramadan

- 3 April 2022, 15:56 WIB
Kepala Bidang Penegakan Perundang-undangan Daerah Satpol PP Kabupaten Sumedang, Yan Mahal Rizzal.
Kepala Bidang Penegakan Perundang-undangan Daerah Satpol PP Kabupaten Sumedang, Yan Mahal Rizzal. /kabar-priangan.com/DOK Taufik Rohman /

KABAR PRIANGAN - Selama bulan suci Ramadan 1443 Hijriah ini, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sumedang, akan memperketat pengawasan aktivitas buka bersama (Bukber) yang biasa dilakukan masyarakat di sejumlah rumah makan dan kafe.

Menurut Kepala Bidang Penegakan Perundang-undangan Daerah (PPUD) Satpol PP Kabupaten Sumedang, Yan Mahal Rizzal, pengawasan aktivitas Bukber ini, dilakukan dalam upaya meminimalisir terjadinya kerumunan berlebihan, yang dapat menimbulkan penyebaran Covid-19.

"Selama bulan Ramadan ini, kami akan tetap melakukan tugas dan fungsi Satpol PP dalam menegakkan kebijakan PPKM Level 3. Walaupun aktivitas masyarakat sudah mulai dilonggarkan, tapi pengawasan masih perlu dilakukan," kata Yan Mahal Rizzal, Minggu, 3 April 2022.

Baca Juga: Begini Pesan Bupati Sumedang Jelang Ramadan 1443 Hijriah, Khusus ASN Dilarang Hadiri Bukber

Pengawasan aktivitas Bukber selama Ramadan ini, kata Rizzal, tentunya sangat penting untuk dilakukan, dalam upaya meminimalisir terjadinya kerumunan yang berlebihan. 

Sekaligus, untuk mengawasi kemungkinan adanya pejabat atau Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ikut atau menyelenggarakan kegiatan Bukber.

Sebab, sesuai Surat Edaran Menteri Agama Republik Indonesia Nomor 08 Tahun 2022 tentang Panduan Penyelenggaraan Ibadah pada Bulan Ramadan dan Idul Fitri Tahun 1443 Hijriah atau 2022 Masehi, pejabat dan ASN dilarang mengadakan atau menghadiri kegiatan Bukber, sahur Bersama, dan/atau open house Idul Fitri.

Baca Juga: Awal Puasa, Permintaan Gula Merah di Sumedang Melonjak hingga 70 Persen

"Kenapa kami akan memperketat pengawasan aktivitas Bukber, salah satunya, untuk memastikan tidak ada pejabat atau ASN di Lingkungan Pemda Kabupaten Sumedang yang mengadakan Bukber," ujar Rizzal.

Rizzal menyebutkan, pengawasan ini tidak hanya akan dilakukan pada saat aktivitas Bukber saja, melainkan bakal dilakukan juga pada kegiatan sahur bersama, atau Sahur on The Road.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x