Akibat Korsleting Listrik, Rumah Karsim Terbakar. Anak 13 Tahun Selamat dari Amukan Si Jago Merah

- 26 Mei 2022, 20:21 WIB
RELAWAN Jabar Bergerak Kota Banjar menyerahkan bantuan sembako kepada keluarga korban kebakaran di RT 02/013, Lingkungan/Kelurahan/Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Kamis 26 Mei 2022.*
RELAWAN Jabar Bergerak Kota Banjar menyerahkan bantuan sembako kepada keluarga korban kebakaran di RT 02/013, Lingkungan/Kelurahan/Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Kamis 26 Mei 2022.* /kabar-priangan.com/D. Iwan/

KABAR PRIANGAN - Rumah milik Karsim (48) warga RT 02/013, Lingkungan/Kelurahan/Kecamatan Pataruman, Kota Banjar diamuk si jago merah, Kamis, 26 Mei 2022 sekira pukul 10.00 WIB.

Peristiwa kebakaran itu terjadi saat anak pemilik rumah yang berusia 13 tahun sedang sendirian berada di rumah karena orangtuanya sedang bekerja di pabrik percetakan bata, tidak jauh dari rumah yang terbakar itu.

Menurut Ketua RW 13, Ucu Samsudin, kebakaran itu diduga terjadi akibat korsleting di terminal listrik yang menjalar ke kipas angin dan kasur yang ada di kamar.

Baca Juga: REKOR! SMP Al-Muttaqin Berhasil Kumpulkan Rp262 Juta untuk Palestina. Opick: Warga Tasik Memang Luar Biasa

"Dugaan sementara, anak pemilik rumah menyalakan kipas angin dan terjadi korsleting, selanjutnya membakar kasur serta seisi rumah,” kata Ucu.

“Beruntung saja, anak korban berhasil lolos dari kebakaran rumah itu, saat api berkobar anak itu sudah ada di luar rumahnya," tambahnya.

Ketika api terus berkobar dengan asap pekat hitam kian membesar, warga berusaha memadamkan api secara manual, selanjutnya dibantu Unit Damkar Kota Banjar serta jajaran aparat kepolisian Sektor Pataruman.

Baca Juga: Hindari Tabrakan Dengan Avanza, Elf Masuk Jurang di Banjarwangi Garut

Kerugian akibat kebakaran diperkirakan mencapai Rp 10 jutaan. “Saat ini sudah ditangani Penyidik Polres Banjar. Peristiwa itu tidak menimbulkan korban jiwa atau luka,” kata Ucu.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x