Di Garut, Wagub Jabar Ajak Masyarakat Berdoa untuk Keselamatan Eril

- 27 Mei 2022, 18:34 WIB
Saat mengunjungi SMKN 1 Garut, Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengajak seluruh elemen masyarakat ikut mendoakan keselamatan dan kesehatan putra  Gubernur Jawa Barat yang hilang di Sungai AAree, Bern, Swiss.
Saat mengunjungi SMKN 1 Garut, Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum mengajak seluruh elemen masyarakat ikut mendoakan keselamatan dan kesehatan putra Gubernur Jawa Barat yang hilang di Sungai AAree, Bern, Swiss. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

Uu menyampaikan, sebuah musibah belum tentu juga dikatakan sebagai peristiwa yang dapat menimbulkan kematian. 

Baca Juga: Hindari Tabrakan Dengan Avanza, Elf Masuk Jurang di Banjarwangi Garut

Baca Juga: Akibat PMK, Kerugian per Hari Mencapai Miliaran Rupiah, Pemkab Garut Siapkan Dana Kerohiman

Oleh karenanya diharapkan doa dan berbagai upaya yang dilakukan bisa memberikan yang terbaik sesuai harapan, yakni keselamatan dan kesehatan.

"Berdoa itu merupakan salah satu ikhtiar batin supaya apa yang kita harapkan bisa berhasil. Tak ada hal yang mustahil jika Allloh menghendakinya," ucap Uu.

Sebagaimana diketahui, putra pertama Gubernur Jawa Barat, Emmeril Khan Mumtadz atau yang akrab disapa Eril, dikabarkan hilang setelah hanyut saat berenang di Sungai Aaree, Bern, Swiss. Kepergian Eril ke negara tersebut bertujuan untuk melanjutkan pendidikan S2-nya.***

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x