Tim Wasev Cek Lokasi TMMD ke 114 Kodim 0611Garut di Limbangan

- 20 Agustus 2022, 15:54 WIB
Kepala Tim Wasev TMMD, Brigjen TNI Gausudin Amin Yusup didampingi Mayor Czi Yoghi H mengecek lokasi TMMD ke 114 Kodim 0611/Garut di Desa Ciwangi, Kecamatan Blubur Limbangan.
Kepala Tim Wasev TMMD, Brigjen TNI Gausudin Amin Yusup didampingi Mayor Czi Yoghi H mengecek lokasi TMMD ke 114 Kodim 0611/Garut di Desa Ciwangi, Kecamatan Blubur Limbangan. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Kepala Tim Wasev TMMD, Brigjen TNI Gausudin Amin Yusup didampingi Mayor Czi Yoghi H mengecek lokasi TMMD ke 114 Kodim 0611/Garut di Desa Ciwangi, Kecamatan Blubur Limbangan, Garut, Jawa Barat. Jum'at, 19 Agustus 2022.

Sebelum ke lapangan, Tim Wasev TMMD melakukan pengarahan terlebih dahulu di ruang data Makodim 0611/Garut dan Selaku Dansatgas TMMD Dandim 0611/Garut Letkol Czi Dhanisworo, S.Sos.

Brigjen TNI Gausudin Amin Yusup menuturkan, kehadirannya untuk mengecek sejauh mana progres TMMD ke 114 Kodim 0611/Garut yang telah dicapai serta mengecek apakah ada masalah terkait anggaran selama pengerjaan. 

Baca Juga: Kakek Asal Cikelet Garut Hilang di Kawasan Perkebunan, Begini Kondisinya

"Dan perlu diketahui juga keterlibatan masyarakat perhari berapa persen dalam pelaksanaan harian serta bagaimana rencana kedepan dalam program pemeliharaan jalan yang sudah dibangun," ujarnya. 

Selanjutnya Tim Wasev TMMD didampingi Dandim 0611/Garut Letkol CZI Dhanisworo, S.Sos. mengadakan cek lapangan dan langsung ke Pos Kotis TMMD ke 114 Kodim 0611/Garut di Kampung Serang, Desa Cigawir, Kecamatan Selaawi disambut oleh unsur Muspika dan perangkat desa dilanjutkan menuju tenda Kotis untuk melihat bagan gambar lokasi TMMD berupa gambar progres pembangunan yang telah dicapai baik pembangunan fisik maupun non fisik

Sementara itu, Dansatgas TMMD ke 114 Dandim 0611/Garut Letkol CZI Dhanisworo mengatakan, dasar pertimbangan pilihan lokasi TMMD diantaranya dibutuhkan akses jalan yang dapat menghubungkan 4 Desa di Kecamatan Selaawi yang berada di lokasi TMMD.

Baca Juga: Jadi Bandar Judi Togel, Tukang Sayur di Garut Diamankan Polisi

Ia menyebutkan, giat fisik berupa pembangunan jalan dan MCK dengan progres pekerjaan sudah mencapai 90 persen serta pembangunan non fisik sebanyak 16 kegiatan. Diantaranya berupa penyuluhan kepada masyarakat yang dilaksanakan beserta dokumentasinya. 

"Nilai manfaat pelaksanaan TMMD dari segi kesejahteraan masyarakat dilokasi TMMD dan kepentingan pertahanan negara," kata Dandim 0611/Garut.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x