Welly Sonjaya Terpilih Jadi Ketua Apdesi Kabupaten Sumedang Periode 2022-2027, Ini Kata Bupati

- 24 Agustus 2022, 20:24 WIB
Panitia melakukan perhitungan suara pada Muscab III APDESI Kabupaten Sumedang, Rabu 24 Agustus 2022. Welly Sonjaya terpilih menjadi Ketua APDESI Sumedang periode 2022-2027.
Panitia melakukan perhitungan suara pada Muscab III APDESI Kabupaten Sumedang, Rabu 24 Agustus 2022. Welly Sonjaya terpilih menjadi Ketua APDESI Sumedang periode 2022-2027. /kabar-priangan.com/DOK/

"Tantangan kita menghadapi persoalan semakin berat dan kompleks. Untuk itu, Apdesi harus membuat perubahan dimana masing-masing harus punya karakter dan harga diri dalam menentukan kebijakan bagi kemajuan Kabupaten Sumedang," katanya. 

Baca Juga: Demi Belajar Budaya Sunda, Tujuh Mahasiswa Asing Rela Nginap di Rumah Penduduk Sukaluyu Sumedang

Bupati juga menyebutkan, Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang di APBD Perubahan 2022 akan menyiapkan kendaraan roda dua bagi para Kades yang diharapkan dapat meningkatkan kinerjanya. 

Sementara itu, Wabup Erwan Setiawan kegiatan Muscab III Apdesi dipastikan menghasilkan pimpinan yang terbaik bagi kemajuan Apdesi Sumedang.

“Siapapun yang terpilih harus didukung oleh semuanya. Yang penting desa kompak semuanya bersama pemerintah untuk membangun Kabupaten Sumedang. Desa ini pemerintahan yang sangat strategis dalam menentukan kemajuan sebuah kabupaten,” katanya.

Baca Juga: Minimalisir Perselisihan Antar Golongan, Kesbangpol Sumedang Adakan Jambore Ormas

Ketua Panitia Pelaksana Muscab III Apdesi Sunjaya yang juga Kades Cikoneng Kulon, Kecamatan Ganeas mengatakan, dihasilkan Muscab bisa mengevaluasi kinerja dan menentukan program DPC Apdesi ke depan serta menghasilkan Ketua DPC Apdesi terbaik untuk periode 2022-2027.

Sunjaya menyebutkan Apdesi memiliki peran sebagai mitra pemerintah dalam rangka mendukung segala bentuk program dan kebijakan untuk kemajuan desa. 

Kegiatan Muscab tersebut dihadiri oleh para Kades se-Kabupaten Sumedang sebanyak 270 desa. Kemudian pengurus dan anggota DPC, ditambah unsur DPD Provinsi satu orang.***

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah