Kronologis Bus DAMRI jurusan Jakarta-Cilacap Nyaris Terjun ke Sungai di Cipaku, Kabupaten Ciamis

- 28 Agustus 2022, 17:00 WIB
Kondisi Bus DAMRI trayek Jakarta - Cilacap nyaris terperosok ke Sungai Cilokat, Jalan Raya Ciamis-Kawali, Blok Cilokat, Desa Buniseuri, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Minggu 28 Agustus 2022 sekitar pukul 01.30 WIB. Begini kronologisnya.
Kondisi Bus DAMRI trayek Jakarta - Cilacap nyaris terperosok ke Sungai Cilokat, Jalan Raya Ciamis-Kawali, Blok Cilokat, Desa Buniseuri, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Minggu 28 Agustus 2022 sekitar pukul 01.30 WIB. Begini kronologisnya. /Kabar-Priangan.com/Endang SB

"Saat itu saya sedang tidur di rumah yang jaraknya hanya sekitar 10 meter dari arah tempat kejadian, tiba - tiba dikagetkan dengan suara benturan yang cukup keras dari arah depan rumah,” kata Dodoy.

Dodoy pun langsung bangun dan melihat ke depan rumah untuk mencari tahu apa yang terjadi.

“Saya langsung bangun dan menuju lokasi dan ternyata ada bis DAMRI yang menabrak tembok jembatan, " katanya.

Baca Juga: BMKG Jelaskan Gempa Magnitudo 5,0 yang Mengguncang Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara Hari Ini

Sementara tidak lama setelah kejadian anggota Polres Cipaku datang ke TKP dengan dibantu warga langsung mengevakuasi para penumpang dari dalam bis tersebut.

Sopir bus DAMRI, Sumardi ( 51), warga Banyuwangi menjelaskan, dirinya berangkat dari Jakarta dengan tujuan Cilacap menggunakan jalur tol Cipali.

Namun pas di tikungan tempat kejadian, tiba-tiba ban mobil mengalami selip, sehingga mobil sulit dikendalikan dan langsung nabrak tembok jembatan.

Baca Juga: Elton John dan Britney Spears Duet di Lagu Hold Me Closer, Ini Liriknya

"Saat kejadian cuaca sedang  gerimis, kondisi jalan juga licin. Memasuki tikungan, ban belakang selip sehingga saya kesulitan mengendalikan setir. Saya langsung banting stir ke arah kiri badan jalan, dan menabrak besi serta tembok jembatan," ungkapnya.

Sumardi mengakui kalau dirinya sudah biasa mengunakan jalur lintas utara lewat Tol Cipali, sehingga medan jalan juga sudah sangat paham.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah