Perumda Air Minum Tirta Medal Sumedang Kerjasama dengan Labkesda Jaga Kualitas Air

- 27 September 2022, 17:19 WIB
Perumda Air Minum Tirta Medal Sumedang memberikan bantuan kendaraan motor untuk operasional petugas. Selain itu pihak Perumda juga bekerjasama dengan Labkesda jaga kualitas air.
Perumda Air Minum Tirta Medal Sumedang memberikan bantuan kendaraan motor untuk operasional petugas. Selain itu pihak Perumda juga bekerjasama dengan Labkesda jaga kualitas air. /kabar-priangan.com/DOK /

KABAR PRIANGAN - Perumda Air Minum Tirta Medal Sumedang terus berupaya menjaga kualitas kadar air untuk peningkatan pelayanan bagi pelanggan.

Dalam upaya peningkatan kualitas kadar air tersebut, Perumda Air Minum Tirta Medal bekerjasama dengan laboratorium kesehatan daerah (Labkesda) melakukan pemeriksaan dan pengecekan secara rutin.

"Setiap bulan diambil sampel air dari seluruh cabang dan unit pelayanan di seluruh Sumedang. Kemudian di cek di Labkesda," ujar Kepala Perumda Air Minum Tirta Medal Sumedang, Rd. Moch Taufik Suriakusumah, S.E melalui Direktur Teknik, Deni Rochendi, Selasa, 27 September 2022.

Baca Juga: Menelisik Ritual Jamasan 7 Benda Pusaka Inti Milik Keraton Sumedang Larang

Deni mengatakan, selain memberikan pelayanan prima terhadap pelanggan, pengecekan kualitas kadar air juga untuk memenuhi syarat untuk mendapatkan program hibah air minum berbasis kinerja.

"Jika pemeriksaan dinyatakan kualitas air sangat bersih. Maka kami akan mendapatkan insentif bantuan dari negara Australia," katanya.

Deni juga menyebutkan, untuk peningkatan pelayanan terhadap pelanggan, pihaknya juga melakukan sejumlah langkah strategis.

Baca Juga: Wabup Sumedang Harapkan Kegiatan Pramuka Tumbuhkan Jiwa Inovatif

Antara lain, perbaikan bangunan pengolahan air di sejumlah unit produksi. Kemudian perbaikan instalasi pipa di sejumlah titik.

"Baru-baru ini juga kami memberikan bantuan kendaraan operasional berupa motor sebanyak 20 unit. Di antaranya 13 unit untuk di cabang, 2 unit untuk di area pelayanan dan 4 unit untuk produksi. Serta 1 unit untuk di kantor Perumda," tutur Deni.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x