Pembangunan Taman Alun-alun Singaparna Tasikmalaya Harus Benar-benar Tuntas, Jangan Ada Genangan Air Lagi!

- 11 Desember 2022, 19:48 WIB
Perkembangan pembangunan Alun-alun Singaparna Kabupaten Tasikmalaya kini tengah menyiapkan tribun serta berbagai ornamen pendukung yang ada disana.*
Perkembangan pembangunan Alun-alun Singaparna Kabupaten Tasikmalaya kini tengah menyiapkan tribun serta berbagai ornamen pendukung yang ada disana.* /kabar-priangan.com/Aris MF/

Alun alun Singaparna nanti tidak hanya indah dipandang, namun diharapkan menjadi solusi permasalahan genangan air di pusat kota Kabupaten Tasikmalaya tersebut. 

Sekretaris Daerah Kabupaten Tasikmalaya Mochamad Zen, mengatakan, pembanguan Taman Alun alun Singaparna ditekankan untuk selesai tepat waktu dengan kualitas bagus. Hal itu karena Taman Alun alun Singaparna merupakan pembangunan awal dalam penataan ibu kota Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata Kuliner di Tasikmalaya yang Murah dan Kekinian, Selalu Jadi Tongkrongan Favorit Para ABG!

Bisa jadi proyek ini pun menjadi awal penataan wajah pusat ibu kota Kabupaten Tasikmalaya. "Maka dengan itu kami terus push sisi pekerjaannya. Bahkan kami minta adanya shift malam, hingga pekerjaannya dilakukan hingga malam hari," ujar dia.

Pihaknya pun melakukan evaluasi secara bertahap terhadap pembangunan Taman Alun alun Singaparna itu. Hal tersebut tentunya agar pekerjaan selesai tepat waktu dan tidak mengesampingkan kualitas pembangunannya.

Proyek yang memakan biaya hingga kurang lebih Rp 10 miliar tersebut harus tuntas akhir Desember tahun 2022 ini.*

 

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x