Dua Aktor Preman Pensiun Yujeng Hensem dan Aep Bancet Goyang Cihaurbeuti, Meriahkan Hari Jadi ke-381 Ciamis

- 11 Juni 2023, 19:48 WIB
Duo pemain sinetron Preman Pensiun Yujeng Hensem (kanan) dan Aep Bancet hadir dengan aksi panggung dan celotehan banyolan Sunda segar di Lapangan Desa Padamulya, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, Sabtu 10 Juni 2023 malam.*/Tangkapan layar Youtube/Diskominfo Ciamis
Duo pemain sinetron Preman Pensiun Yujeng Hensem (kanan) dan Aep Bancet hadir dengan aksi panggung dan celotehan banyolan Sunda segar di Lapangan Desa Padamulya, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, Sabtu 10 Juni 2023 malam.*/Tangkapan layar Youtube/Diskominfo Ciamis /

Sebelumnya, Pataka Kabupaten Ciamis telah lima pekan berkeliling wilayah Tatar Galuh. Perjalanan dimulai bulan lalu start dari Pendopo Pemkab Ciamis, menuju Kecamatan Kawali, lalu Kecamatan Tambaksari, kemudian Kecamatan Banjaranyar, Kecamatan Cidolog, dan terakhir Kecamatan Cihaurbeuti.

Baca Juga: Dua Mantan Pejabat Garut Bertarung di Pileg 2024, Dapil Sama Parpol Berbeda

Selain dihadiri Wabup Yana, dalam acara di Cihaurbeuti tersebut tampak Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Cihaurbeuti yang juga Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda Utsmaniyah Cikole KH Maksum, Sekda Ciamis Tatang, Camat Cihaurbeuti Elan Suherlan, Kapolres Ciamis, Dandim 0613/Ciamis, Forkopimcam se-Eks Kewadanaan Panumbangan dan lainnya.

Dalam sambutannya, Camat Elan mengatakan berterima kasih dan merasa bangga dengan diadakannya acara Ngarak Pataka 2023 di wilayahnya. Menurutnya, hal ini merupakan anugerah bagi Kecamatan Ciihaurbeuti.

Ia berharap kegiatan ini bisa berkelanjutan pada tahun-tahun mendatang karena menjadi momentum untuk mengenal Ciamis agar bisa lebih memiliki dan memotivasi untuk membangun Ciamis. "Terima kasih kepada seluruh warga di Kecamatan Cihaurbuti, umumnya warga di Eks Kewadanaan Panumbangan sehingga Ngarak Pataka 2023 berjalan baik. Kami berharap kegiatan ini bisa membawa hal positif bagi kita semua dan meningkatkan semangat kita untuk berkolaborasi dan bersinergi membangun Ciamis lebih maju lagi," ujarnya.

Baca Juga: Aksi Pencurian Uang Kotak Amal Masjid di Limbangan Garut Terekam CCTV

Sedangkan Wabup Yana mengatakan permohonan maafnya Bupati Ciamis Herdiat Sunarya tak bisa hadir karena masih berada di Padang, Sumatra Barat, setelah menghadiri Penas 2023. Pada acara tersebut Herdiat menerima tanda penghormatan Satya Lencana Wirakarya dari Presiden RI Joko Widodo. "Itu merupakan penghargaan tertinggi dari Presiden RI kepada warga negara yang dinilai telah berdarma bakti terhadap bangsa dan negaranya dalam bidang pertanian," ujar Yana.

Yana juga menyebutkan, Ngarak Pataka salah satu kegiatan dalam rangkaian Hari Jadi Kabupaten Ciamis. Ini merupakan kali kedua setelah tahun 2022 saat memperingati Hari Jadi ke-380 Kabupaten Ciamis. Ia berharap dengan kegiatan ini Ciamis yang merupakan milik urang Ciamis selalu dirawat dengan sebaik-baiknya.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah