Sekda Klarifikasi Soal Penempatan Foto Para Mantan Bupati Garut yang Dikritik Warga

- 26 Maret 2024, 17:58 WIB
Sekda Garut Nurdin Yana klarifikasi terkait pemasangan foto para mantan Bupati Garut.
Sekda Garut Nurdin Yana klarifikasi terkait pemasangan foto para mantan Bupati Garut. /kabar-priangan.com/DOK/

KABAR PRIANGAN - Menanggapi pemberitaan mengenai peletakan foto para mantan Bupati Garut pertama hingga periode Rudy Gunawan yang dinilai tidak etis dan terkesan merendahkan para tokoh yang berjasa dalam pembangunan Kabupaten Garut, Sekda Garut, Nurdin Yana menegaskan, bahwa anggapan itu tidak benar.

"Pak Warjita (Budayawan yang mengomentari peletakan foto) menyitir seolah kami Pemda memarginalkan fungsi para tokoh dengan menempatkan foto di posisi itu," katanya.

Sekda mengklarifikasi bahwa penempatan foto para mantan Bupati Garut ini sudah dipasang sejak awal tahun 2023 menjelang Hari Jadi Garut. 

Baca Juga: Dua Orang Tewas Dalam Kecelakaan Lalu Lintas di Jalur Nagreg-Limbangan Garut

Hal ini dimaksudkan untuk mensosialisasikan sekaligus memperkenalkan wajah wajah para pemimpin Garut .

Menurut Sekda, hal ini sangat dimungkinkan karena Alun-alun Garut Kota merupakan fasos dan fasum yang banyak didatangi masyarakat. 

"Jadi tidak benar bahwa kami meletakkan di posisi itu, diniati untuk memarginalkan ketokohan mereka. Kami pun mengakui ada kehilapan terkait tidak adanya penulisan identitas mereka," ucapnya. 

Baca Juga: Diduga Jatuh dari Atap GOR, Buruh Bangunan di Garut Ditemukan Tewas

"Sekali lagi perlu diklarifikasi, Pak Pj Bupati tidak tahu menahu perihal penempatan itu dan kita tidak dalam kapasitas memarginalkan mereka, tapi karena melihat space yang bisa diakses itu hanya di situ," tuturnya.

Dikatakan Sekda, sebagai bentuk bukan niat memarginalkan para tokoh penting Garut itu, terbukti foto-foto yang diletakan di area Alun-alun itu diletakan dalam bingkai yang aman dan tidak mudah dijangkau.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x