Akhir Pekan Bersama Ambu Ivon 'Srikandi Banjarnegara' Asal Ciamis, Sosok di Balik Rumah Singgah Griya Amanah

- 3 Februari 2023, 23:31 WIB
Ambu Ivon, sosok
Ambu Ivon, sosok /Kabar-Priangan.com/Rika Rostika Johara/

Ambu memberi keleluasaan dalam bentuk apa pun kepada para dermawan ingin bersedekah, bisa uang, bahan bangunan, pakaian, makanan pokok, perlengkapan sekolah, dan lain-lain.

Baca Juga: Diizinkan Pemkot, Kehadiran PKL Jalan Cihideung Kota Tasikmalaya Ditolak Warga

Griya Amanah Banjarnegara menjelaskan diri mereka sebagai “Rumah Singgah Yatim, Piatu, Dhuafa, dan Jompo”. Ambu Ivon sang penggagas berserta para pengurus berupaya melaksanakan apa yang mereka tuliskan. Mereka yang tinggal sama sekali tidak dipungut biaya.

Ambu sekuat tenaga mencari cara agar mereka yang kurang beruntung secara ekonomi masih bisa mengakses pendidikan dan hidup dengan cukup.

Masa kecil 

Terlahir dari keluarga kiai yang cukup mapan, Ambu Ivon tidak serta merta hidup enak. Sang ayah mendidik ia dan tujuh saudaranya dengan keras agar dapat mandiri ketika dewasa. Karena situasi politik Orde Baru yang tidak menguntungkan sang ayah, Ambu Ivon kecil tinggal tidak menentu. Kadang di Ciamis bersama nenek, kadang di Jawa Tengah bersama ayah dan ibu.

Baca Juga: Pemkot Tasikmalaya Dilanda Defisit Anggaran, Mahasiswa Tuntut Berbagai Tunjangan Anggota DPRD Ditekan

Ambu bahkan sempat terjebak dalam situasi mencekam. Sekelompok aparat mengobrak-abrik rumahnya dengan tuduhan sang ayah menyembunyikan senjata. Masih kuat ingatan Ambu bagaimana sang ayah dibawa aparat atas tuduhan yang tidak pernah terbukti itu.

Hal traumatik ini yang mamantik Ambu Ivon tumbuh menjadi anak yang memiliki kehendak yang kuat. Sejak kecil, ia sudah menampakkan kecenderungannya yang eksploratif dan suka akan petualangan. Ia tumbuh menjadi anak yang pemberani, bahkan untuk “melawan” orang tua.

Pasca reformasi, kondisi menjadi lebih baik. Perempuan kelahiran 1973 ini menikah tak lama setelah Orde Baru tumbang. Setelah kelahiran anak pertamanya ia mulai dikenal dengan sebutan Ambu. Ambu adalah panggilan ibu dalam bahasa Sunda.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x