Kiprah (Almh) Ihat Husnul Hotimah, Pendiri Gilang Tiara, Pelopor PKBM di Kabupaten Bekasi Asal Ciamis

- 12 Februari 2023, 00:33 WIB
(Almh) Ihat Husnul Hotimah, Pendiri PKBM Gilang Tiara Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi.*
(Almh) Ihat Husnul Hotimah, Pendiri PKBM Gilang Tiara Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi.* /kabar-priangan.com/Dok. PKBM Gilang Tiara/

(Almh) Ihat Husnul Hotimah (pertama dari kiri) bersama sejumlah pengurus PKBM Gilang Tiara beberapa waktu lalu.*
(Almh) Ihat Husnul Hotimah (pertama dari kiri) bersama sejumlah pengurus PKBM Gilang Tiara beberapa waktu lalu.*

Selanjutnya, Ihat mendirikan PKBM yang ia beri nama Gilang Tiara. Semula, PKBM yang ia bangun menggunakan dana pribadi itu memiliki beberapa program yaitu Program Kesetaraan (Kelimpok Belajar/Kejar Paket A, B, C), Program Keaksaraan Fungsional, dan Program Kursus (Menjahit,
Otomotif, Komputer, Pertanian). Ia juga mendirikan stasiun radio amatir sebagai sarana  informasi antarwarga sekitar.

Baca Juga: Harganya Murah, Rasanya Lezat Ini 6 Kuliner Legend Bekasi yang Unik di Pinggiran Kota

Dalam perjalanan PKBM tersebut, tantangan dan hambatan bukan hal baru yang harus Ihat hadapi. Bahkan hal di luar nalar yang menurutnya menggelitik tak jarang didapatkan, tetapi rasa cintanya terhadap dunia pendidikan dan masyarakat lebih besar daripada rasa takut yang ada
dalam dirinya.

Ihat semakin menunjukkan kiprahnya, mungkin tidak banyak yang mengenal, tetapi namanya sudah dikenal di kalangan Pemerintah Kabupaten Bekasi karena keberaniannya dalam membela masyarakat khususnya yang ingin mendapatkan pendidikan secara layak.

Salah satu kegiatan siswa TK PKBM Gilang Tiara.*
Salah satu kegiatan siswa TK PKBM Gilang Tiara.*

Di mata anak-anaknya, Ihat merupakan seorang pendidik sekaligus ibu yang luar biasa. Seraya mengerjakan pesanan jahitan warga, tak jarang ia mengajarkan anaknya yang duduk di pangkuannya membaca dan menulis. Tak heran anak-anaknya dalam usia lima tahun sudah bisa calistung (baca, tulis, hitung).

Baca Juga: Ini 5 Tempat Wisata Alam di Ciamis yang Memesona, Jadi Destinasi Favorit untuk Hunting Saat Libur Akhir Pekan!

Ihat pun pernah bercerita kepada putrinya bahwa dulu dirinya sangat ingin bersekolah di TK. Namun kondisi saat itu TK sangat jarang dan memerlukan biaya. "Dulu mama sangat ingin sekolah di TK, tapi karena enggak ada biaya dan saat itu sekolah TK cuma ada di kota, jadi mama
membuat segaram-seragaman ala anak TK dan kamar didekorasi ala sekolah TK. Supaya bisa merasakan kayak bagaimana sekolah TK teh," ucap putri Ihat menirukan ucapan ibunya.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x