Kabar Gembira! Mulai Januari Rapid Test Antigen di Stasiun Turun Harga

- 30 Desember 2021, 12:21 WIB
PT KAI akan menetapkan harga baru untuk rapid test antigen di stasiun-stasiun menjadi Rp35 ribu.
PT KAI akan menetapkan harga baru untuk rapid test antigen di stasiun-stasiun menjadi Rp35 ribu. /Instagram @kai121_/

KABAR PRIANGAN - Pelayanan rapid test antigen di stasiun-stasiun Kereta Api (KA) akan semakin terjangkau.

PT Kereta Api Indonesia (KAI) akan menetapkan harga baru untuk Rapid Test Antigen di stasiun-stasiun menjadi Rp35 ribu.

Dari harga sebelumnya sebesar Rp45 ribu yang telah ditetapkan oleh KAI di setiap stasiun KA.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 Qatar, Jadwal Lengkap Play off Kualifikasi : Menanti Jawara Piala Eropa Italia vs Portugal

Seperti dilihat di akun Instagram @kai121_ Kamis, 30 Desember 2021 tertulis mulai 1 Januari 2022, layanan rapid test antigen di stasiun turun harga.

"Tarif baru ini berlaku mulai 1 Januari 2022. Saat ini, layanan pemeriksaan antigen telah tersedia di 83 stasiun KA di Jawa dan Sumatera," tulis akun tersebut.

"Dengan masa berlaku 1 x 24 jam dari pengambilan sampel," lanjutnya.

Baca Juga: Bobotoh Inginkan Nadeo Argawinata Gabung ke Persib Bandung, Pelatih Kiper Beri Kode

Dengan penurunan harga skrining antigen ini diharapkan KAI bisa menjadi solusi transportasi umum yang selalu diandalkan.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x