Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 36 Telah Dibuka, Pemerintah Siapkan Pelatihan Offline

- 12 Juli 2022, 16:07 WIB
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 36 Telah Dibuka, Pemerintah Siapkan Pelatihan Offline
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 36 Telah Dibuka, Pemerintah Siapkan Pelatihan Offline /prakerja.go.id

KABAR PRIANGAN – Sejak Minggu, 10 Juli 2022 Kartu Prakerja Gelombang 36 sudah dibuka pendaftarannya.

Hingga saat ini, Selasa, 12 Juli 2022, pendaftaran Kartu Prakerja masih terbuka dan masyarakat yang belum daftar, bisa langsung mendaftarkan diri.

Tak ada persyaratan khusus bagi warga yang ingin daftar Kartu Prakerja, yang penting Warga Negara Indonesia yang sedang mencari pekerjaan atau pekerja yang terkena PHK, pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi, untuk mengembangkan usaha mikro dan kecil (UMKM).

Baca Juga: Wakil KPK Mengundurkan Diri dari Jabatannya, Berikut Lima Calon yang Berpotensi Menggantikan Lili Pintauli

Apabila sudah memenuhi syarat untuk mengikuti program prakerja ini maka bisa langsung mendaftar lewat website www.prakerja.go.id.

Adapun syarat mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 36 diantaranya:

1. WNI berusia 18 tahun keatas.

2. Tidak sedang menempuh pendidikan formal.

3. Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x