Awas Keliru! Ini Perbedaan Hari Lahir Pancasila dan Hari Kesaktian Pancasila

- 31 Mei 2023, 19:59 WIB
Garuda Pancasila, lambang negara Indonesia untuk memperingati Hari Lahir Pancasila.*/Freepik
Garuda Pancasila, lambang negara Indonesia untuk memperingati Hari Lahir Pancasila.*/Freepik /

KABAR PRIANGAN - Selain peringatan Hari Lahir Pancasila, terdapat juga peringatan Hari Kesaktian Pancasila. Meskipun secara nama terlihat sama-sama berkaitan dengan Pancasila, tetapi tentu keduanya memiliki perbedaan.

Jika dilihat dari tanggal pelaksanannya, Hari Lahir Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Juni. Sedangkan peringatan Hari Kesaktian Pancasila diperingati setiap tanggal 1 Oktober. Berikut informasi lebih lengkap terkait perbedaan Hari Lahir Pancasila dan Hari Kesaktian Pancasila:

Hari Lahir Pancasila

Secara singkat, sejarah diperingatinya Hari Lahir Pancasila ini merujuk pada peristiwa sidang Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) atau Dokuritsu Junbi Cosakai. 

Baca Juga: Besok 1 Juni Diperingati Hari Lahir Pancasila, Simak Sejarah hingga Tema Peringatannya untuk Tahun 2023

Badan yang dibentuk sebagai upaya untuk mempersiapkan Kemerdekaan RI ini diketuai oleh Dr. Radjiman Wedyodiningrat. Salah satu upaya dalam mempersiapkan Kemerdekaan RI ialah merumuskan dasar negara.

Atas dasar tersebutlah, BPUPKI menggelar sidang untuk membahas mengenai usulan dasar negara. Sidang yang dilaksanakan oleh BPUPKI ini dimulai sejak tanggal 29 Mei hingga 1 Juni 1945.

Dalam rapat tersebut, terdapat tiga tokoh yang menyampaikan pidato mengenai usulan pembentukan dasar negara. Ketiga tokoh tersebut ialah Mohammad Yamin, Soepomo, dan Soekarno. 

Baca Juga: Cabut Izin Operasional 5 Perguruan Tinggi Swasta di Jabar, Bagaimana Nasib Mahasiswa?

Ketiganya menyampaikan pidato secara berturut-turut di hari yang berbeda. Soekarno menyampaikan pidato tepat pada tanggal 1 Juni 1945 dengan dinamai Pancasila atau lima sila, yang kemudian kelima sila tersebut disempurnakan melalui berbagai sidang sehingga menjadi pancasila yang kita ketahui saat ini. 

Merujuk pada peristiwa tersebutlah, Hari Lahir Pancasila kemudian ditetapkan untuk diperingati setiap tanggal 1 Juni. Hal itu sebagaimana tertuang dalam Keppres Nomor 24 Tahun 2016.

Hari Kesaktian Pancasila

Jika Hari Lahir Pancasila merujuk atau berlandaskan pada peristiwa sidang BPUPKI dalam merumuskan dasar negara, maka Hari Kesaktian Pancasila merujuk pada peristiwa sejarah Gerakan 30 September PKI atau dikenal dengan G30S PKI yang terjadi pada tanggal 30 September 1965.

Baca Juga: Ironis, Sejak Tahun 2022 Anak Bupati Garut Tercatat Penerima Bantuan PKH

Hari tersebut merupakan hari terjadinya pemberontakan yang dilakukan untuk mengubah dasar negara Pancasila. Akan tetapi, upaya tersebut gagal karena perjuangan yang dilakukan para pahlawan dan rakyat sehingga dasar negara Pancasila tetap bertahan.

Pada peristiwa tersebut sebanyak enam jenderal gugur. Keenam jenderal yang gugur tersebut kemudian dianugerahi penghargaan sebagai Pahlawan Revolusi oleh Pemerintah Republik Indonesia. Berlandaskan peristiwa sejarah tersebutlah ditetapkan tanggal 1 Oktober sebagai peringatan Hari Kesaktian Pancasila.

Demikian Perbedaan Hari Lahir Pancasila dan Hari Kesaktian Pancasila, keduanya memiliki makna penting yang terkait dengan dasar negara Republik Indonesia. Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x