Contoh Proposal Kegiatan 17 Agustus di Sekolah untuk OSIS, Lengkap dengan Uraian serta Estimasi Biaya

- 26 Juli 2023, 15:44 WIB
Ilustrasi, proposal kegiatan 17 Agustus di sekolah.
Ilustrasi, proposal kegiatan 17 Agustus di sekolah. /postermywall

KABAR PRIANGAN - Perayaan 17 Agustus tidak hanya dilakukan di lingkungan warga tetapi di instansi pemerintah, swasta maupun di sekolah-sekolah.

Untuk kegiatan HUT RI di sekolah terutama di tingkat lanjutan, biasanya panitia membuat proposal kepada sponsor karena keterbatasan dana yang tersedia.

Mereka lewat OSIS menyiapkan proposal kegaitan Hari Kemerdekaan untuk disebar dari jauh-jauh hari.

Dalam sebuah proposal, harus mencakup unsur-unsur utama antara lain nama kegiatan dan tema, lalu dasar pemikiran dilaksanakannya kegiatan, bentuk kegiatan dan tujuan lalu waktu dan tempat kegiatan, pelaksana dan partisipan, rencana anggaran.

Baca Juga: Ayo Rayakan Hari Jadi Kabupaten Tasikmalaya 2023, Unduh 10 Link Twibbon Keren untuk Hiasi Medsos Kamu

Berikut ini adalah contoh proposal untuk kegiatan 17 Agustus lengkap dengan estimasi biayanya.

A. Judul

Judul adalah bagian pembuka dalam proposal. Kamu bisa menuliskan judul berdasarkan tema kegiatan yang nantinya akan diselenggarakan.

"Proposal Kegiatan dalam Rangka Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 Tahun 2023 SMA XXX"

B. Latar Belakang

Baca Juga: Tidak Perlu Bingung, Ini Dia Susunan Upacara Bendera 17 Agustus dan Berbagai Persiapannya

Dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan pada 17 Agustus 2023. Sekolah kami akan melakukan kegiatan dengan menyelenggarakan beragam lomba di lingkungan sekolah.

Kegiatan ini bermaksud untuk mengingat kembali sejarah bangsa dalam memperjuangkan kemerdekaan.

C. Tema dan Jenis Kegiatan

Kegiatan HUT ke-78 RI ini mengusung tema "Menjunjung sportivitas dengan semangat juang 45."

Jenis kegiatan yang dilaksanakan antara lain upacara dan lomba-lomba, seperti balap karung, balap bakiak, makan kerupuk, tarik tambang, baca puisi dan fashion show.

Baca Juga: Ayo Ikut Meriahkan HUT RI ke-78, Download 15 Twibbon Keren Ini Lalu Pasang di Medsos Kamu!

D. Dasar Pelaksanaan Kegiatan

- UUD 1945
- Pancasila
- AD/ART OSIS
- Program Kerja OSIS

E. Maksud dan Tujuan

Maksud dan tujuan diselenggarakan kegiatan ini yaitu:

Mengajak seluruh warga sekolah untuk kembali mengenang jasa para pahlawan, serta mempererat hubungan antarwarga sekolah, mendorong sportivitas dalam meraih prestasi.

Baca Juga: 'Hari Merdeka' Lagu Khas Setiap Memperingati 17 Agustus: Simak Sejarah, Pencipta, dan Maknanya

F. Peserta

Peserta perayaan HUT RI ke-78 adalah siswa-siswi dan seluruh guru serta karyawan.


G. Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Kegiatan HUT ke-78 RI ini akan diselenggarakan pada:

Hari, Tanggal: Rabu, 16 Agustus 2023
Waktu: 09.00 WIB sampai selesai.
Tempat: Lingkungan sekolah.

Baca Juga: Contoh Teks Pidato Singkat Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2023 untuk Siswa SD, SMP dan SMA


H. Susunan Kepanitiaan

Pada bagian susunan kepanitiaan ini, tuliskan peran serta nama-nama orang yang termasuk dalam struktur.

Pembagian kepanitiaan bertujuan untuk memastikan setiap orang melaksanakan peran serta tugasnya dan tidak bentrok dengan yang lain.

- Penanggung jawab
- Ketua panitia
- Sekretaris
- Bendahara
- Seksi-seksi
- P3K

Baca Juga: Rekomendasi Ide Lomba 17 Agustus untuk Meriahkan HUT RI ke 78 yang Unik dan Kreatif, Dijamin Bikin Ngakak!

I. Susunan Acara

Pukul 07.00 - 08.00: Upacara peringatan HUT ke-78 RI (Petugas upacara dari pengurus OSIS)

Pukul 09.00 - 12.00: Perlombaan

J. Estimasi Biaya

- 10 item karung goni ukuran 60cm x 100cm (harga satuan Rp12 ribu), total Rp120 ribu
- 6 pasang bakiak kapasitas 3 orang (harga sepasang Rp25ribu), total Rp150 ribu
- 1 kaleng kerupuk putih isi 30, total Rp60 ribu

Baca Juga: Contoh Susunan Acara pada Upacara Bendera Hari Kemerdekaan Indonesia 17 Agustus 2023 Agar Berlangsung Khidmat

- 10 pcs kertas kado (harga satuan Rp2 ribu), total Rp20 ribu
- 2 pcs tali tambang besar (harga satuan Rp20ribu), total Rp40 ribu
- 1 buah bendera merah putih, total Rp50 ribu
- Konsumsi dewan juri dan panitia 20 orang @Rp50 ribu, total Rp1 juta
- Perlengkapan hadiah peserta lomba Rp400 ribu
- Dana dekorasi lainnya Rp300 ribu
- Total kebutuhan dana Rp2.140.000 atau dua juta seratus empat puluh ribu rupiah.

K. Penutup

Demikian proposal kegiatan ini kami buat, semoga dapat menjadi gambaran atas rencana kegiatan HUT ke-78 RI tanggal 17 Agustus 2023.

Baca Juga: Hadiah Lomba 17 Agustus yang Kekinian Buat Anak-anak, dari Mulai Pensil Warna hingga Voucher Kebun Binatang

Kegiatan ini tidak akan terwujud tanpa bimbingan dan dukungan dari Bapak/Ibu sekalian. Kami selaku panitia, memohon dukungan baik moral, maupun materi demi kelancaran acara ini.

Semoga apa yang kita usahakan menjadi amal kebaikan dan ladang pahala dari sisi Allah SWT. Terima kasih.

Bandung, Agustus 2023
Ketua Panitia Mengetahui,
Kepala Sekolah/Pembina OSIS SMA XXX

Demikian contoh pembuatan proposal untuk kegiatan HUT RI tanggal 17 Agustus 2023 bagi siswa sekolah lanjutan.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lagu yang Cocok jadi Playlist Saat Hari Kemerdekaan 17 Agustus untuk Bangkitkan Nasionalisme

Selamat memperingati Hari Kemerdekaan, Dirgahayu RI.***

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah