GAWAT! Dua Pemain Persib Bandung Alami Cedera Jelang Laga Uji Coba Melawan Dewa United Besok

14 Juni 2023, 10:40 WIB
Kiper Persib Bandung, Teja Paku Alam alami cedera di tangan kanan saat jalani latihan jelang laga uji coba lontra Dewa United besok, Kamis 15 Juni 2023. /Persib.co.id/

KABAR PRIANGAN - Persib Bandung akan melakoni laga uji coba pramusim melawan tim sesama Liga 1, Dewa United, Kamis 15 Juni 2023.

Laga uji coba Persib Bandung versus Dewa United ini akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung mulai pukul 19.00 WIB.

Pertandingan melawan Dewa United besok menjadi laga uji coba ketiga yang dijalani Persib Bandung di masa pramusim.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Palestina di FIFA Matchday, Sandy Walsh Kembali Gagal Debut

Sebelumnya, tim berjuluk Maung Banding itu sempat menlakoni dua kali laga uji coba melawan Persib U-21 dan Bandung United.

Menjelang pertandingan ini, Persib Bandung harus menerima kabar buruk usai dua pemain andalannya mengalami cedera, yakni Nick Kuipers dan Teja Paku Alam.

Untuk Nick Kuipers sendiri ia mengalami gangguan di kakinya, namun hal itu bukan merupakan cedera serius.

Baca Juga: Viral, Takut Bayinya Menangis, Seorang Ibu Membagikan Pesan Menyentuh dan Permen kepada Para Penumpang Pesawat

Cedera tersebut didapat Nick Kuipers pada uji coba dengan Persib U-21 di Stadion Persib pada Jumat 9 Juni 2023 lalu.

Sejak saat itu, bek tengah asal Belanda tersebut harus berlatih terpisah di dampangi fisioterapis, Benidektus Adi Prianto di sisi lapangan.

"Saya merasakan sedikit sakit di kaki, tapi ini hal kecil. Untuk saat ini, saya berlatih dengan Beni dan akan beristirahat. Setelah itu, saya akan melanjutkannya (persiapan). Jadi, semuanya berjalan dengan baik," kata Nick Kuipers dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Rabu 14 Juni 2023: Ada Siaran Langsung Duel Timnas Indonesia vs Palestina di FIFA Matchday

Sementara itu, kiper Teja Paku Alam mengalami cedera dislokasi pada jari tangan kanannya pada sesi latihan, Selasa 13 Juni 2023.

Dokter tim Persib, Rafi Ghani mengaku masih perlu waktu untuk melihat kondisi cedera yang dialami Teja Paku Alam.

Dokter Rafi berharap, cedera yang dialami Teja Paku Alam tidak serius. Saat ini tim dokter Persib pun masih melalukan observasi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Rabu 14 Juni 2023: Libra Komunikasi Menjadi Kekuatanmu Hari Ini, Lalu Scorpio dan Sagitarius?

"Ada dislokasi pada jari kelingking dan jari manis tangan kanan. Semoga bukan cedera serius. Saat ini sedang observasi," ucapnya.

Dengan demikian, kedua pemain andalan Maung Bandung itu masih belum bisa dipastikan akan diturunkan atau tidak dalam laga uji coba melawan Dewa United besok.

Meski tak bisa diturunkan, pelatih Persib, Luis Milla tentu masih memiliki banyak opsi pilihan pemain untuk mengisi posisi Nick Kuipers dan Teja Paku Alam.****

Editor: Firda Aini Nadi Sanniyah

Tags

Terkini

Terpopuler