Liga 1 Ditangguhkan, Rashid Tetap Pentingkan Kesehatan

- 7 Juli 2021, 10:31 WIB
Mohammed Bassim Rashid.
Mohammed Bassim Rashid. /PERSIB.CO.ID/

Sementara itu, Kiper Persib I Made Wirawan mencoba tetap menikmati suasana latihan mandiri di tengah PPKM Darurat.

Ia bersyukur semua berjalan tanpa kendala berarti. Program latihan mandiri pun dijalani dengan semangat.

Baca Juga: Pilkades Serentak Ditunda? Pemkab Sumedang Segera Kaji Surat Kemendagri

“Selama beberapa hari ini kami latihan mandiri di rumah. Seperti biasa semua lancar, karena sebelum-sebelumnya sudah melakukannya. Syukurnya pemain menjalakan dengan baik, jadi dinikmati saja,” kata Made.

Selain menjaga kebugaran, penjaga gawang "Pangeran Biru" di final ISL 2014 ini pun mencoba tetap menjaga motivasinya.

Sebab, Liga 1 2021 ditunda setelah tim melakukan persiapan panjang sejak 2020 akhir.

Baca Juga: ASI Bisa Obati Covid-19? Ini Serangkaian Penelitian tentang ASI

“Kami sudah benar-benar siap dan yakin sekali Liga 1 2021 akan bergulir, terus kesekian kalinya ditunda lagi. Pastinya terganggu konsentrasi. Hanya kita berpikir ini untuk kepentingan bersama dan kesehatan juga,” ucap Made. (Farhan Akmal)***

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah