Timnas Indonesia vs Iran Jelang Piala Asia 2024, Tak Ada Link Live Streaming dan Tak Tayang TV, Ini Alasannya

- 8 Januari 2024, 22:42 WIB
Timnas Indonesia menjalani latihan di Qatar, Minggu 7 Januari 2024. Indonesia akan melakoni uji coba terakhir melawan Iran di Doha, Selasa 9 Januari 2024 pukul 20.30 WIB yang kemungkinan tak ada tayangan langsung dan live streaming.*/PSSI
Timnas Indonesia menjalani latihan di Qatar, Minggu 7 Januari 2024. Indonesia akan melakoni uji coba terakhir melawan Iran di Doha, Selasa 9 Januari 2024 pukul 20.30 WIB yang kemungkinan tak ada tayangan langsung dan live streaming.*/PSSI /

KABAR PRIANGAN - Menjelang terjun dalam ajang Piala Asia 2024, Timnas Indonesia akan melakoni uji coba terakhir melawan Iran. Uji tanding akan berlangsung di lokasi negara penyelenggara turnamen tersebut, Qatar, di Kota Doha, Selasa 9 Januari 2024 pukul 20.30 waktu setempat atau 00.30 WIB.

Ini merupakan uji coba ketiga Timnas Indonesia sebelum Piala Asia 2024 usai tim asuhan Shin Tae-yong itu melakukan pemusatan latihan (TC) di Turki sejak Desember 2023 lalu. Sebelumnya dalam uji coba pertama melawan Timnas Libya di Mardan Sports Complex, Altalya, Turki, Selasa 2 Januari 2024 malam WIB, Indonesia digulung Libya skor 0-4.

Baca Juga: Adam Alis dan Arkhan Fikri Dicoret! Ini Daftar Pemain Piala Asia 2024 dan Link Live Streaming Timnas Indonesia

Lalu dalam uji coba kedua melawan negara yang sama di lokasi yang sama tiga hari kemudian, Jumat 5 Januari 2024, Indonesia yang menurunkan kekuatan terbaiknya karena laga kedua ini memengaruhi ranking FIFA kalah tipis skor 1-2.

Namun berbeda dengan dua pertandingan uji coba melawan Libya yang disiarkan langsung stasiun televisi Indosiar dan live streaming Vidio, dalam uji coba menghadapi Iran informasi sementara ini yang diterima tak akan disiarkan langsung atau live streaming. Soalnya pertandingan ini digelar tertutup karena dua negara sama-sama akan sebentar lagi melakoni Piala Asia 2024 yang dimulai 12 Januari 2024. Selain itu pertandingan ini juga tak masuk hitungan ranking FIFA.

Baca Juga: Diguncang Gempa M3,1 Masyarakat di Desa Citimun Cimalaka Sumedang Dirikan Tenda Darurat

Seperti diberitakan, pada babak penyisihan grup Piala Asia 2024, Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Laga pertama Indonesia adalah menghadapi Irak pada 15 Januari. Lalu melawan Vietnam pada 19 Januari 2024, dan Jepang pada 24 Januari 2024.

Iran di Grup B

Sedangkan Iran berada di Grup C bersama Uni Emirat Arab, Palestina, dan Hong Kong. Sehingga bagi Indonesia dan Iran laga ini menjadi persiapan terakhir dalam ajang Piala Asia 2024 yang dipandang perlu dilakukan dengan serius dan strategis supaya tak dapat dipantau tim-tim rival.

Baca Juga: Tim Kampanye Daerah Jawa Barat Prabowo Gibran Pilpres 2024 Respons Deklarasi Dukungan Forum PPP Jabar

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x