Libur Sekolah, Ini 5 Rekomendasi Tempat Wisata di Subang, Ada Kastil Megah hingga Balon Udara Ala Cappadocia

2 Juli 2023, 20:40 WIB
Kastil indah di Flora Wisata D'Castello Ciater Subang.*/Instagram/@florawisata_dcastello /

KABAR PRIANGAN - Subang memiliki banyak tempat wisata untuk dikunjungi di masa libur sekolah. Beragam konsep wisata dihadirkan di kota ini, mulai dari adanya kastil megah hingga wisata balon udara ala Cappadocia di Turki. Tentunya tempat-tempat tersebut akan sangat memanjakan para traveler.

Berikut ini kabar-priangan.com sajikan lima rekomendasi tempat wisata di Subang, Jawa Barat mulai dari kastul megah hingga wisata balon udara ala Cappadocia.

1. Flora Wisata D'Castello
Flora Wisata D'Castello merupakan tempt wisata yang mengusung konsep bak di negeri dongeng dengan kastil megahnya. Di tempat wisata yang satu ini terdapat banyak spot foto instagramable yang bisa pengunjung coba untuk mengabadikan momen liburan yang indah.

Tidak hanya dimanjakan dengan suasana bak di negeri dongeng, namun pengunjung juga dapat menghirup udara segar yang mampu melepas penat karena sekitar tempat ini juga terdapat hamparan kebun teh.

Baca Juga: Bikin Bangga! Muthia Fatika Asal Cirebon Jadi Juara Miss Universe Indonesia Jawa Barat 2023

Untuk dapat menikmati liburan di tempat ini, pengunjung hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp 30.000 (weekdays) dan Rp 40.000 (weekend) sebagai tiket masuk. Lokasinya terletak di Jalan Palasari Dua - Babakan Gn. No. 16 Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Permainan di The Ranch Ciater.*/Instagram/@theranchciaterofficial

2. The Ranch Ciater
The Ranch Ciater merupakan salah satu tempat wisata populer di Subang. Tempat wisata ini sangat cocok untuk mengisi momen berlibur bersama keluarga.

Di tempat wisata yang satu ini terdapat berbagai hak yang dapat dinikmati pengunjung. Mulai dari kereta anak, mini zoo, hingga menunggang kuda yang tidak hanya untuk anak-anak saja, tetapi bagi orang dewasa juga bisa. Selain fasilitas tersebut, di The Ranch Ciater juga tersedia aneka menu makanan dan minuman lezat untuk menemati momen berlibur.

Untuk bisa menikmati momen berlibur di The Ranch Ciater, pengunjung hanya perlu membayar Rp 20.000 (weekdays) dan Rp 25.000 (weekend). Tempat wisata ini berlokasi di Jalan Raya Subang, Desa Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Planet Waterboom.*/Instagram/@planetwaterboom

3. Planet Waterboom
Planet Waterboom merupakan tempat wisata di Subang yang cukup populer. Di tempat ini terdapat berbagai wahana yang menarik untuk dicoba.

Di antara fasilitas yang bisa dinikmati ialah beragam kolam renang, cafe, panggung hiburan, serta beragam spot foto yang instagramable. Bahkan untuk wahana kolam renangnya pun terdapat kolam ombak serta playground untuk anak.

Baca Juga: Ini Resep Rendang Daging Sapi Asli Padang, Tak Menggunakan Gula dan MSG

Untuk bisa menikmati suasana berlibur di tempat ini, pengunjung hanya perlu mengeluarkan uang Rp 30.000 di hari biasa, dan Rp 40.000 di akhir pekan. Lokasinya terletak di Jalan Brigjen Katamso, No. 18 A, Desa Dangdeur, Subang, Jawa Barat.

Wahana offroad di Asstro Highlands Ciater Subang.*/Instagram/@asstrohighlandciater

4. Asstro Highlands Ciater
Asstro Highlands Ciater menjadi tempat yang juga cocok untuk berlibur bersama keluarga. Di tempat ini pengunjung akan disuguhkan dengan beragam fasilitas yang memanjakan momen berlibur.

Tempat wisata yang satu ini menyuguhkan konsep wisata dengan pemandangan alam kebin teh yang asri dan menyejukkan. Dilengkapi dengan sajian kuliner yang lezat serta beragam spot foto yang indah untuk mengabadikan momen, serta adanya penyewaan offroad. Bahkan, bagi Anda yang tertarik untuk camping maupun glamping, di Asstro Highlands Ciater juga menyediakan fasilitasnya.

Untuk dapat menikmati liburan di Asstro Highlands Ciater, pengunjung hanya perlu membayar Rp 30.000 saja khusus bagi yang hanya berkunjung, karena untuk tarif camping dan glamping dibandrol dengan harga berbeda. Lokasinya terletak di Jalan Raya Subang, Ciater, Subang, Jawa Barat.

Balon Udara Subang.*/Instagram/@smiling.westjava

5. Balon Udara Subang
Bagi para pengunjung yang ingin merasakan wisata balon udara, tidak perlu jauh-jauh ke Cappadocia yang ada di Turki. Subang, Jawa Barat kini menghadirkan wisata balon udara yang tak kalah menarik.

Baca Juga: Mengintip Keindahan Flora Wisata D'Castello Ciater Subang, Tempat Wisata Populer Bak Negeri Dongeng

Untuk bisa mencoba balon udara di Subang ala Cappadocia ini, tentunya pengunjung harus memenuhi juga beberapa syarat sebagai keamaan. Seperti rentang usia mulai dari 4-60 tahun. Anda dapat merasakan sensasi berada di ketinggian dan melihat pemandangan indah tentunya.

Bagi yang ingin mencoba wisata balon udara Subang ini, pengunjung perlu membayar Rp 450.000. Lokasinya berada di Jalan Sari Ater Palasari, Kelurahan Ciater, Kecamatan Ciater, Subang, Jawa Barat.

Demikian lima rekomendasi tempat wisata di Subang, Jawa Barat mulai dari wisata kastil megah hingga balon udara ala Cappadocia.***






 

Editor: Arief Farihan Kamil

Tags

Terkini

Terpopuler