5 Tempat Wisata di Bandung yang Lagi Hits 2023 Terbaru, Nomor 3 Seperti Luar Negeri!

- 18 April 2023, 10:41 WIB
Spot foto di The Great Asia Africa, tempat wisata di Bandung yang seperti luar negeri
Spot foto di The Great Asia Africa, tempat wisata di Bandung yang seperti luar negeri /Facebook/Andi Rafi

KABAR PRIANGAN - Berikut ini lima tempat wisata di Bandung yang lagi hits 2023 terbaru, bisa Anda kunjungi saat libur lebaran.

Bandung adalah Ibu Kota Provinsi Jawa Barat yang terkenal dengan kaya tempat wisata. Mulai dari tempat wisata kuliner hingga alam, bisa Anda temukan di Bandung.

Bagi Anda yang tertarik menjelajahi pesonanya, berikut ini lima tempat wisata di Bandung yang lagi hits 2023 terbaru, bisa dijadikan rekomendasi untuk liburan.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Bandung yang Lagi Hits 2023 Terbaru dan Viral, Cocok untuk Liburan Keluarga

1. Orchid Forest Cikole

Orchid Forest Cikole merupakan tempat wisata alam di Bandung yang lagi hits 2023. Kawasan ini berupa hutan pinus yang dihiasi dengan ribuan jenis anggrek.

Selain itu, destinasi ini memiliki taman, cafe, food court, hingga wahana flyng fox.

Orchid Forest Cikole berada di Genteng, Cikole, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Cara Mengatasi Set Top Box Tidak Ada Gambar tapi Ada Suara, Berikut Ini Langkah-Langkahnya!

2. De Ranch

Nama De Ranch memang sudah sangat hits dan populer. Banyak pengunjung yang sudah pernah berkunjung ke tempat wisata ini.

De Ranch memiliki konsep sebuah peternakan ramah keluarga yang dilengkapi dengan wahana permainan anak-anak.

Lokasinya ada di Jalan Maribaya, Kayuambon, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: STMIK Tasikmalaya Ditutup oleh Kemendikbud Ristek, Ini Kampus yang Siap Tampung Mahasiswa!

3. The Great Asia Arfica

Salah satu tempat wisata di Bandung yang seperti luar negeri, bisa Anda kunjungi ke The Great Asia Africa.

The Great Asia Africa adalah tempat wisata yang bertema khusus pedesaan di benua Afrika dan Asia.

Lokasinya berada di Jalan Raya Lembang, Gudangkahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Baca Juga: Tak Terawat, Stadion Wiradadaha Tasikmalaya Dibiarkan Rusak

4. Terminal Wisata Grafika Cikole

Terminal Wisata Grafika Cikole berada di Jalan Raya Tangkuban Parahu, Cikole, Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat.

Destinasi ini adalah tempat wisata alam yang memiliki fasilitas wahana permainan dan penginapan.

Jika ingin liburan bersama keluarga, tempat wisata ini bisa dijadikan rekomendasi.

Baca Juga: 5 Tempat Makan di Tasikmalaya untuk Keluarga yang Murah dan Lagi Hits, Rajanya Wisata Kuliner!

5. Tebing Keraton

Tebing Keraton bisa dijadikan rekomendasi tatkala liburan atau akhir pekan. Destinasi ini sudah biasa diburu oleh pengunjung.

Tebing Keraton menyuguhkan keindahan pemandangan alam di atas ketinggian. Terutama saat sunset dan sunrise.

Lokasinya terletak di Puncak Kordon, Ciburial, Kecamatan Cimenyan, Bandung Barat.***

Editor: Dian Maldini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah