Geliat Investasi Tanah Kavling di Bogor Timur, Beragam Bonus Ditawarkan untuk Tarik Minat Calon Pembeli

11 Maret 2023, 09:05 WIB
Salah satu tqnah kavling yang sedang diratakan di Cariu Kabupaten Bogor bagiam timur dekat dengan akses tol. /kabar-priangan.com/Adinda Galih Ariatna/

 

KABAR PRIANGAN - Terdapat banyak sekali jenis investasi yang beredar di pasar global. Seperti saham, emas, deposito, obligasi, forex, properti, tanah dan lainnya.

Namun dari sekian banyak investasi tersebut, terbilang bahwa investasi yang paling aman dan stabil adalah investasi tanah dan properti, bila dibandingkan dengan investasi properti, investasi tanah lebih menjadi prioritas.

Disamping harga pertahun nya akan selalu naik, juga investasi tanah tergolong aman dari bahaya dampak gempa bumi yang dapat menghancurkan bangunan.

Investasi tanah tidak memerlukan perawatan seperti properti, jika tak dihuni lama kelamaan bangunan akan bocor, kusam dan rusak.

Baca Juga: Mengenal Lebih Jauh Hutan Lindung Ranca Upas, Ada Alasan Kenapa Motor Trail Bisa Tenggelam

Harga tanah di kota kota besar yang sangatlah mahal, membuat kebanyakan orang tak mampu untuk berinvestasi atau bahkan mempunyai rumah hunian.

Di Bogor timur sendiri terdapat banyak sekali investasi tanah kavling.

Inilah dua tanah kavling di Bogor timur yang sudah di rangkum oleh Kabar-Priangan.com untuk Anda:

1. The Panorama Modern Hills

Berada di Bogor timur, yakni Jalan Transyogi, Girijaya, Desa Sirnarasa, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Dibagi Dua Tahap, Berikut Skema Baru Penyaluran Dana BOSP

Lokasi tersebut sangatlah strategis, karna berada di jalur arah puncak 2 Bogor, serta wacana yang beredar daerah Bogor timur akan dilakukan pemekaran Kabupaten Bogor Timur.

Di samping berada di pusat keramaian dan padat penduduk, tak jauh dari lokasi tersebut rencananya akan di bangun pintu Tol Exit Sentul Selatan.

Terdapat banyak tempat wisata seperti Penangkaran Rusa Tanjungsari, Curug Cipamingkis, Villa Khayangan, Puncak Pinus, dan lain nya.

Tak heran nilai investasi tanah di Bogor Timur akan semakin melambung tinggi.

Baca Juga: Kapulaga yang Ditanam di Pangandaran Belum Jelas Asal-usulnya, Tapi Jadi Salah Satu Sentra Produksi di Jabar

Menawarkan investasi tanah per kavling (100 meter) dengan harga Rp 49 juta, setara Rp490.000/meter, harga tersebut sudah termasuk dengan biaya notaris, biaya AJB, dan pajak pembeli.

Untuk pembelian 2 unit kavling pembeli mendapatkan free biaya Sertifikat.

Tak hanya itu, pembeli pun masih mendapatkan bonus lainnya, yakni mendapatkan bonus glamping/gazebo ukuran 2x2 dan bonus 2 bibit pohon duren/rambutan/ pisang (free perawatan tanah selama 1 tahun).

Dengan konsep layaknya perumahan serta terasering diatas ketinggian lebih dari 307 Mdpl, menjadikan udara yang sejuk, dingin, dan bebas polusi.

Baca Juga: Patungan Beli Sepatu untuk Bantu Temannya, Sikap Siswa Kelas VIII B SMPN 3 Kota Tasikmalaya Viral di Medsos

Tanah kavling dilengkapi dengan berbagai fasum, antara lain one gate security sistem, mushola, akses jalan cor lebar 7 meter, listrik, saluran drainase, toilet, penerangan jalan, taman bermain, spot foto instagramable, Parkiran, villa penginapan, dan lain nya.

Untuk pembiayaan nya sendiri, kavling ini menggunakan sistem syari'ah tanpa tiba bahkan tanpa bunga (0%).

Dengan hanya cukup membayar uang booking sebesar Rp1 juta, anda sudah dapat memilih pembayaran yang tersedia, yakni cash dan cicilan, dengan skema cicilan hingga 6 bulan.

2. Persada Alam

Penjualan tanah kavling ini termasuk pendatang baru yang masih dalam tahap awal pengukuran.

Baca Juga: Libur Akhir Pekan Ini Pangandaran Akan Diguncang Artis Ibu Kota, Dua Hari Berturut-turut Digelar Karnaval SCTV

Sehingga harga nya pun tergolong masih sangat murah dibandingkan dengan tanah kavling lain nya. Hanya 39 juta/kavling (100 meter).

Hampir setara dengan harga motor matic masa kini, tapi anda sudah bisa memiliki asset tanah pribadi.

Tak khawatir pembegalan, curanmor, dan yang pasti nilai investasi tanah akan selalu naik tiap tahunnya.
Bonus pembelian untuk para pembeli pun menjadi daya tarik yang menggiurkan.

Seperti free biaya notaris, free pajak pembeli, free AJB, dan free empat bibit pohon (durian, pisang, rambutan, mangga, kelengkeng, dll).

Baca Juga: Mengenal Hutan Geger Omas, Tempat Wisata Religi untuk Bersihkan Diri Jelang Ramadhan

Kavling ini berlokasi di Jalan Cimapak, Desa Buanajaya, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor, (Bogor Timur).

Semoga info ini berguna bagi para pembaca yang ingin berinvestasi.***

Editor: Dede Nurhidayat

Tags

Terkini

Terpopuler