ACT Salurkan APD dan Air Minum Wakaf untuk RSUD dr Slamet Garut

15 Juni 2021, 04:54 WIB
Tim ACT-MRI Garut memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) dan Air Minum Wakaf untuk tim medis di RSUD dr Slamet Garut, Senin 14 Juni 2021. /kabar-priangan.com/ Dindin Herdiana/

KABAR PRIANGAN - Tim Aksi Cepat Tanggap, Masyarakat Relawan Indonesia (ACT-MRI) Garut, memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) dan Air Minum Wakaf untuk Tim Medis di RSUD dr Slamet Garut, Senin 14 Juni 2021.

Bantuan tersebut diterima Staf Informasi & Hukum RSUD dr Slamet
Garut, M. Yusuf Iswandi.

Ia mengatakan, pihaknya sangat berterima kasih kepada pihak ACT yang telah memberikan bantuan berupa APD & air minum wakaf.

Baca Juga: 5 Ribu Calon Jemaah Haji Asal Garut Gagal Berangkat Tahun Ini, 31 Ribu Masuk Daftar Tunggu

"Atas nama pihak RSUD dr Slamet Kabupaten Garut kami mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan APD & air Minum Wakaf ini, insya Allah akan digunakan untuk tim medis yang berjuang merawat pasien Covid 19" ujar Yusuf.

Lebih lanjut dia mengungkapkan, RSUD dr Slamet Garut kini hanya merawat pasien Covid -19 yang bergejala berat. Sedangakan yang bergejala ringan disarankan untuk isolasi mandiri.

"RSUD dr Slamet hanya merawat pasien Covid yang bergejala berat, sedangkan gejala ringan diarahkan ke rusun dan bisa juga
melakukan isolasi mandiri dirumah masing-masing sesuai prokes kesehatan," ujar M. Yusuf Iswandi.

Baca Juga: Pengendara Sepeda Motor Tertabrak Kereta Api di Tasikmalaya, 1 Tewas dan 1 Luka

Sementara itu, Tim Program ACT Garut, Acep Yahya mengatakan, bahwa kelengkapan APD dan air minum ini untuk membantu tenaga medis dalam bertugas merawat pasien Covid 19.

"Yah, ini salah satu bantuan dari ACT Garut untuk membantu pahlawan medis yang telah berjuang merawat dan membantu
pasien Covid 19 di RSUD dr Slamet Garut.

Sedangkan untuk barang yang disalurkan adalah berupa 20 APD dan 20 karton air minum wakaf," katanya.

Baca Juga: Ditinggal ke Mertua, Rumah di Banjar Dibobol Maling, Uang Tunai dan Logam Mulia Raib, Kerugian Capai Rp90 Juta

Menurut Acep, bantuan dimasa pandemi bukan hanya untuk tenaga medis di RSUD dr Slamet saja, tapi melalui relawan MRI Garut yang membantu warga untuk berobat.

"Alhamdulillah kami punya beberapa relawan yang bergulat dibidang kesehatan khususnya di RSUD dr Slamet, jadi ketika ada warga yang kesulitan dalam proses berobat di rumah sakit, tim relawan MRI Garut secara cepat tanggap membantu warga agar mendapatkan pelayanan kesehatan." kata Acep.***

 

 

Editor: Sep Sobar

Tags

Terkini

Terpopuler