Mati Lampu Nyalakan Lilin, Dua Rumah Ludes Terbakar

- 5 Februari 2021, 18:15 WIB
Kebakaran menghanguskan dua rumah sekaligus terjadi di kampung Nyalindung RT 03 RW03 Desa Pameutingan, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Kamis 4 Februari 2021 malam.
Kebakaran menghanguskan dua rumah sekaligus terjadi di kampung Nyalindung RT 03 RW03 Desa Pameutingan, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Kamis 4 Februari 2021 malam. /Aris MF/

KABAR PRIANGAN - Kebakaran yang menghanguskan dua rumah sekaligus terjadi di Kampung Nyalindung RT 03 RW 03 Desa Pameutingan, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, pada Kamis (4/2/2021) malam sekira pulul 21.30 WIB.

Api menghanguskan rumah milik Ai Nenden binti Nendi (30) serta rumah Nendi (50) yang ludes dilalap si jago merah. Penyebabnya diduga akibat kelalaian akibat lilin menyala yang ditinggalkan pemilik rumah.

Kapolsek Cipatujah Iptu Rokhmadi memaparkan, kejadian kebakaran bermula saat Ai Nenden menyalakan satu buah lilin di rumahnya. Lilin tersebut disimpan di dalam kamar dengan beralaskan asbak. Ia terpaksa menyalakan lilin karena kondisi mati lampu.

Baca Juga: Begal Mengaku Polisi di Banjar, Tusuk Dada Korban Lantas Rampas Motor dan Dua Hape

"Namun kemudian korban Ai Nenden pergi meninggalkan rumahnya dengan maksud untuk makan ke rumah orang tuanya yang tidak jauh berada di samping rumah dia," jelas Rokhmadi, Jumat (5/2/2021).

Kemudian, lanjut Rokhmadi, orang tua Ai Nenden bernama Nendi seketika keluar rumah dan melihat kobaran api yang  membakar  rumah milik anaknya. Bahkan kobaran api telah merembet ke rumah miliknya.

"Selanjutnya korban meminta bantuan ke warga sekitar dan api bisa dipadamkan sekitar 1 jam setelah kejadian," tambah Rokhmadi.

Baca Juga: Dinkes Klaim PPKM di Kota Tasikmalaya Berhasil

Dalam kejadian kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa, hanya korban mengalami kerugian materil diperkirakan mencapai Rp 95 juta.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x