DPRD Usulkan ke Mendagri Pelantikan Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Ade-Cecep

- 24 Maret 2021, 20:38 WIB
DPRD Kabupaten Tasikmalaya menggelar rapat Paripurna pengumuman dan penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Tasikmalaya terpilih hasil Pilkada 2020, yang digelar di Gedung DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (24/3/2021)
DPRD Kabupaten Tasikmalaya menggelar rapat Paripurna pengumuman dan penetapan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Tasikmalaya terpilih hasil Pilkada 2020, yang digelar di Gedung DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Rabu (24/3/2021) /kabar-priangan. com/ Aris Mohamad Fitrian/

KABAR PRIANGAN - Hanya berselang tiga hari setelah pasangan calon Bupati-Wakil Bupati Tasikmalaya terpilih hasil Pilkada 2020 ditetapkan oleh KPU Kabupaten Tasikmalaya, kini DPRD Kabupaten Tasikmalaya langsung mengusulkan pelantikan pasangan Ade Sugianto-Cecep Nurul Yakin itu kepada Menteri Dalam Negeri (Mendagri).

Hal itu dilakukan dalam rapat Paripurna Pengumuman dan Penetapan Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Tasikmalaya terpilih hasil Pilkada 2020 yang digelar di Gedung DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Rabu 24 Maret 2021.

Selain dihadiri pasangan Ade-Cecep, paripurna inipun diikuti oleh para pejabat di lingkungan Pemkab Tasikmalaya, Kejari Kabupaten Tasikmalaya, Dandim 0612/Tasikmalaya dan para undangan.

Baca Juga: Gadis Asal Garut yang Dikabarkan Diculik Ditemukan Polisi di Banyuwangi Jawa Timur

"Sesuai dengan aturan pemerintah, bahwa setelah ada penetapan dari KPU kemarin, untuk pengusulan pelantikan calon Bupati-Wakil Bupati terpilih kepada Kementerian Dalam Negeri melalui Gubernur Jawa Barat itu harus melalui rapat paripurna," ujar Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Asep Sopari Alayubi, seusai memimpin rapat paripurna.

Dikatakan dia, pihaknya memang hanya diberi waktu selama lima hari pascapenetapan untuk melakukan Paripurna.

Kalau pun DPRD tidak melakukan Paripurna Pengumuman hasil keputusan KPU, maka melalui KPU Provinsi dan Gubernur Jawa Barat, pasangan Ade-Cecep tetap akan ditetapkan.

Baca Juga: Taati Aturan Lalu Lintas! 244 Kamera Tilang Elektronik (ETLE) Telah Tepasang di 12 Provinsi

Sebagai bentuk harmonisasi dan komunikasi selama pilkada kemarin, kata Asep, maka diharapkan rapat paripurna ini menjadi bentuk kesepakatan politik pendukung masing-masing calon. Sehingga semua menjadi cair dan menerima segala keputusan.

Halaman:

Editor: Sep Sobar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x