Sore Ini Kemenag Gelar Sidang Isbat Penetapan Hari Raya Idulfitri 2021, Ikuti Tahapannya

- 11 Mei 2021, 15:39 WIB
Tim Rukyatul Hilal
Tim Rukyatul Hilal /ANTARA/

KABAR PRIANGAN - Kementerian Agama (Kemenag) RI akan menggelar Sidang Isbat penentuan 1 Syawal 1442 Hijriah atau penentuan Hari Raya Idulfitri pada Selasa 11 Mei 2021 sore ini.

Sehubungan pandemi Covid- 19 masih berlangsung, sidang isbat akan akan digelar secara terbatas daring dan luring, sehingga tidak semua perwakilan hadir secara fisik.

"Peliputan sidang isbat kami fasilitasi melalui siaran langsung TVRI (TV Pool) dan Chanel Youtube Kemenag RI," tulis Kemenag RI seperti dilansir kabar-priangan.com dari laman resmi @Kemenag_RI, Selasa 11 Mei 2021.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Idulfitri dalam Bahasa Sunda yang Menyentuh Hati

Kemenag memaparkan, ada tiga tahapan pelaksanaan dalam Sidang Isbat Awal Syawal 1442 H kali ini:

Pertama, Seminar Posisi Hilal Awal Syawal 1442 H (secara astronomis ), pukul 17.00 WIB (disiarkan secara langsung melalui youtube Kemenag RI dan aplikasi Zoom).

Kedua, Sidang Isbat Awal Syawal dipimpin Menag Yaqut Cholil Qoumas, jam 18.00 WIB (setelah Salat Magrib). Tahap ini hanya diikuti undangan, bersifat tertutup.

Baca Juga: Banyak Wisatawan Batalkan Kunjungan ke Garut, Akibat Penyekatan Arus Mudik

Ketiga, Telekonferensi Pers Pengumuman Hasil Sidang Isbat awal Syawal 1442 H, jam 19.15 WIB (disiarkan secara langsung melalui TVRI sebagai TV Pool), youtube Kemenag RI, dan aplikasi zoom). Kemenag menjadwalkan akan melakukan rukyatul hilal di 88 titik di seluruh Indonesia.

Halaman:

Editor: Sep Sobar

Sumber: Twitter @Kemenag_RI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x