Obyek Wisata di Pangandaran Kembali Dibuka, Setelah Pelaku Usaha Wisata Tandatangani Pakta Integritas

- 18 Mei 2021, 21:30 WIB
SEJUMLAH wisatawan tampak bermain-main di tepian pantai di objek wisata Pantai Batu Karas Pangandaran, Selasa 18 Mei 2021.*
SEJUMLAH wisatawan tampak bermain-main di tepian pantai di objek wisata Pantai Batu Karas Pangandaran, Selasa 18 Mei 2021.* /Kabar-Priangan.com/Arif Farihan/

"Hingga Selasa siang ini sudah mencapai sekitar 2.000 orang pengunjung yang masuk ke obyek wisata Pantai Pangandaran," kata Untung, Selasa, 18 Mei 2021.

Menurut Untung, pasca dibukanya kembali Pangandaran, Dinas Pariwisata telah bekerjasama dengan biro perjalanan wisata untuk menyampaikan kembali bahwa destinasi wisata di Pangandaran sudah dibuka kembali.

Baca Juga: Wagub: Sudah Tak Ada Kerumuman di Objek Wisata Pangandaran

"Tentu harus memperhatikan protokol kesehatannya," ujar Untung.

Pihaknya pun terus melakukan edukasi terkait protokol kesehatan kepada pelaku usaha maupun pengunjung wisata yang ada di kawasan obyek wisata.

"Kami juga akan bekerjasama dengan pelaku usaha wisata, contoh dengan pemilik rental mobil gowes untuk memberikan masker gratis kepada pengunjung yang hendak menggunakan jasa sewa mobil gowes," kata Untung.

Baca Juga: Pangandaran Ditutup, Destinasi Wisata di Banjar Tak Alami Lonjakan Pengunjung

Dirinya juga mengatakan, petugas medis dari Dinas Kesehatan telah melakukan pemeriksaan kesehatan sampling Rapid Antigen di beberapa obyek wisata bagi para pelaku usaha wisata.

Ketua BPC PHRI Kab Pangandaran Agus Mulyana mengatakan, untuk meningkatkan kembali tingkat kunjungan wisata Pangandaran, pihaknya sudah menyebarkan informasi di media sosial bahwa obyek wisata di Pangandaran telah dibuka kembali.

Sebagai antisipasi, pihaknya pun telah mewajibkan kepada hotel dan restoran untuk lebih meningkatkan penerapan protokol kesehatan guna memberikan kenyamanan kepada pengunjung.

Halaman:

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah