Damai! Sempat Bentrok, LSM Gibas dan Ormas Pemuda Pancasila Berakhir Islah

- 28 Mei 2021, 20:55 WIB

KABAR PRIANGAN - Terkait permasalahan bentrokan antara Ormas Pemuda Pancasila (PP) dengan LSM Gabungan Inisiatif Barisan Anak Siliwangi (GIBAS) yang sempat memanas, Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra memfasilitasi untuk mediasi kedua lembaga tersebut di ruang Oproom, Kamis, 27 Mei 2021 malam.

Diketahui bentrokan kedua ormas tersebut berawal dari acara hiburan pongdut di Dusun Sodong, Desa Tambaksari, Kecamatan Tambaksari pada Rabu 26 Mei 2021. Hingga mengakibatkan kedua ormas saling serang batu di Jalan Raya Banjar-Ciamis. Tepat di depan Pool Bus Sumber Jaya, Desa Dewasari, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis.

Dalam arahannya, Wabup Ciamis berharap agar kedua belah pihak melakukan islah untuk menjaga kondusifitas di tengah masyarakat.

Baca Juga: LSM Gibas Bentrok dengan Ormas Pemuda Pancasila, Kapolres : Kita Ajak Bersama Meredam Aksi Mereka

"Kami berharap kedua belah pihak baik dari Pemuda Pancasila maupun dari GIBAS agar melakukan islah untuk kepentingan lebih jauh, terutama menjaga kondusifitas di tengah masyarakat," ucapnya.

Menurutnya, jika kedua ormas masih bersikeras untuk tidak melakukan islah atau perdamaian maka dirinya mempersilahkan untuk ditempuh melalui jalur hukum.

"Kita bersama-sama berkomitmen menahan diri, dan selalu berupaya agar Ciamis kedepannya bisa lebih baik," terangnya.

Sementara itu Dandim 0613 Ciamis Letkol Czi Dadan Ramdani S.Sos, menyampaikan agar para pimpinan kedua ormas yang bentrok untuk dapat mengendalikan anggotanya masing- masing agar tidak menyebabkan hal-hal yang tidak diharapkan.

Baca Juga: Palestina Belum Merdeka, Berbagai Elemen Muslim Lakukan Aksi Solidaritas

"Saya berkeyakinan bahwa disini ketuanya bisa mengendalikan anggotanya atau anak buahnya di lapangan, jangan sampai ada korban karena berita hoaks," tuturnya.

Halaman:

Editor: Teguh Arifianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x