Dongkrak PAD dari Sektor Pajak Restoran, Bappenda Sumedang Pasang Alat Smart Cashier di Rumah Makan

- 27 September 2021, 17:53 WIB
Petugas dari Bappenda Kabupaten Sumedang sedang memasang alat smart cashier di rumah makan Kampung Jarami Tanjungsari
Petugas dari Bappenda Kabupaten Sumedang sedang memasang alat smart cashier di rumah makan Kampung Jarami Tanjungsari /kabar-priangan.com/Taufik Rohman/

KABAR PRIANGAN - Dalam upaya mendongkrak pendapatan asli daerah dari sektor Pajak Restoran, Badan Pengelola Pendapatan Daerah (Bappenda) Kabupaten Sumedang, kini mulai memasang alat smart cashier di beberapa rumah makan.

Smart cashier itu sendiri, merupakan sebuah alat untuk merekam data transaksi yang dipasang di tempat pembayaran atau kasir. 

Data transaksi yang terekam dalam alat ini, nantinya akan dijadikan dasar oleh Bappenda untuk menghitung nilai pajak yang harus dikeluarkan pihak restoran.

Baca Juga: Peringati Hari Rabies Sedunia, Diskanak Sumedang Siapkan Vaksin Gratis untuk Kucing, Kera dan Anjing

Kepala Bidang Pendataan dan Penilaian Bappenda Kab. Sumedang Rd. Ida Marlaida, SH., M.Si, didampingi Kepala Sub Bidang Pendataan Usep Yusup, SE.,MM, menyebutkan ada 10 alat smart cashier yang kini telah siap untuk dipasang.

"Untuk tahap awal, saat ini kami telah menyiapkan 10 unit alat smart cashier," kata Usep Yusup, Senin 27 September 2021.

Sepuluh mesin kasir pintar ini, kata Usep, rencananya akan dipasang di restoran-restoran yang tersebar di tiga wilayah, yakni wilayah Jatinangor, Tanjungsari, dan Sumedang Kota.

Baca Juga: Melakukan Inovasi dan Berprestasi, 7 Anggota Polres Sumedang Diberikan Penghargaan

Restoran yang akan dipasangi alat smart cashier ini, kata Usep, adalah rumah makan yang telah tercatat telah sebagai wajib pajak.

"Alat ini sudah mulai kami pasang sejak hari ini. Menurut laporan, sudah ada tiga rumah makan yang telah selesai dipasangi alat smart cashier ini, antara lain Sari kedelai Jatinangor, Kampung Jarami Tanjungsari, dan Pesona Taman Puspa Tanjungsari," ujarnya.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x