Tolak Kebijakan Pemerintah, Ratusan Mahasiswa Garut Gelar Aksi di Gedung DPRD

- 11 April 2022, 19:15 WIB
Ratusan mahasiswa Garut menggelar aksi di depan gedung DPRD Garut di Jalan Patriot, Tarogong Kidul untuk menyampaikan tuntutan atas sejumlah kebijakan pemerintah pusat yang dinilai sangat membebani rakyat.
Ratusan mahasiswa Garut menggelar aksi di depan gedung DPRD Garut di Jalan Patriot, Tarogong Kidul untuk menyampaikan tuntutan atas sejumlah kebijakan pemerintah pusat yang dinilai sangat membebani rakyat. /kabar-priangan.com/Aep Hendy/

Beberapa saat kemudian, Bupati Garut Rudy Gunawan pun tiba di lokasi aksi. Namun demikian massa belum merasa puas karena keinginan mereka agar Ketua DPRD Garut, Euis Ida dihadirkan dalam kegiatan tersebut belum terpenuhi meskipun saat itu di lokasi telah hadir dua orang Wakil Ketua DPRD.

Baca Juga: Di Garut, Deputi Kemenparekraf Sebut 2022 Jadi Tahun Kebangkitan Ekonomi Indonesia

Massa pun tetap mendesak agar Euis Ida dihadirkan sebagai bentuk keseriusan DPRD dalam menerima dan menanggapi aksi mereka. 

Namun karena Euis tetap tak datang, hal ini sempat memicu kemarahan massa sehingga memicu bentrokan dengan peserta aksi lainnya yang terjadi hingga beberapa kali.

Kericuhan baru berhasil dihentikan setelah Kapolres Garut, AKBP Wirdhanto Hadicaksono dengan tegas meminta koordinator aksi menertibkan para peserta aksi sehingga tidak terus terjadi keributan. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan mendengarkan tanggapan Bupati Garut, Rudy Gunawan.

Baca Juga: Pengurus BWI Bertemu Bupati Garut Bahas Tanah Wakaf

Di hadapan ratusan mahasiswa peserta aksi, Rudy berjanji akan menyampaikan seluruh aspirasi mahasiswa ke pemerintah pusat yang menuntut harga bahan pokok 

murah dan menolak perpanjangan masa jabatan presiden tiga periode. Selain itu, ia pun menyatakan menyetujui semua tuntutan yang disampaikan mahasiswa. 

"Pemkab Garut dan DPRD Garut menerima aspirasi mahasiswa tentang tuntutan harga kebutuhan bahan pokok murah, menolak kenaikan BBM, dan perpanjangan jabatan presiden hingga tiga periode. Semua tuntutan itu akan kita sampaikan ke pemerintah pusat dan saya juga menyetujui semua tuntutan itu," ujar Rudy.

Baca Juga: Ini 7 Titik Ruas Jalan di Garut yang Diperbaiki Dinas PUPR Menjelang Lebaran

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x