Komoditas Sayuran, Jadi Andalan Masyarakat Petani di Kaki Gunung Cakrabuana Sumedang

- 22 April 2022, 08:27 WIB
Tampak tanaman sayuran yang ditanam warga di wilayah kaki Gunung Cakrabuana, Kecamatan Wado Kabupaten Sumedang. Masyarakat petani setempat mengandalkan sayuran untuk menopang ekonominya.
Tampak tanaman sayuran yang ditanam warga di wilayah kaki Gunung Cakrabuana, Kecamatan Wado Kabupaten Sumedang. Masyarakat petani setempat mengandalkan sayuran untuk menopang ekonominya. /kabar-priangan.com/Nanang Sutisna/

KABAR PRIANGAN - Dari 10 Desa yang ada di Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang, tiga diantaranya, Desa Sukajadi, Ganjaresik dan Cimungkal merupakan desa yang berada di kaki Gunung Cakrabuana.

Berada diketinggian sekitar 1200 meter dari permukaan laut, tiga desa tersebut merupakan daerah perbukitan yang kini mempunyai sumber  potensi alam yang menjanjikan.

Potensi tersebut adalah sebagai lahan perkebunan sayuran yang menjadi mata pencaharian kebanyakan warga di tiga desa tersebut.

Baca Juga: Sumedang Kembali Borong Penghargaan Top BUMD Award Sebanyak 3 Kategori

Dengan jumlah luas perkebunan sekitar kurang lebih 1000 hektare, masyarakat di tiga desa kebanyakan menanam jenis sayuran seperti , kol, bawang merah, bawang daun, cabe, tomat, sosin, jagung dan sawi.

Kesemuanya hasil komoditas sayuran tersebut membuat katiga desa tersebut terutama Desa Cimungkal menjadi sentra sayuran.

“Karena wilayah kami pegunungan dengan iklim yang seperti di Lembang atau Pangalengan Bandung, maka cocok untuk perkebunan sayuran, dan diakui, warga kami kebanyakan adalah petani sayuran,” ujar Kades Cimungkal,Dede Rustandi, Kamis, 21 April 2022.

Baca Juga: Hadapi Libur Lebaran, Destinasi Wisata di Sumedang Mulai Dipersiapkan

Dede menyebutkan, dari seluruh penduduk Desa Cimungkal yang berjumlah 5057 orang, hampir 98 persennya adalah berprofesi petani dan buruh tani. Namun demikian,kata Dede warganya bisa memenuhi kebutuhan hidupnya dari bertani sayuran.

“Alhamdullilah warga bisa memanfaatkan lahan yang ada, karena harapan kami memang dari sayuran,” ucapnya.

Halaman:

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x