Pembagian 1000 Bungkus Nasi dan Polisi Bersih-bersih Jalanan Warnai Peringatan Hari Santri Nasional di Garut

- 22 Oktober 2022, 23:02 WIB
Sejumlah anggota polisi dan santri di Kabupaten Garut melakukan bersih-bersih di kawasan Pengkolan Garut seusai mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Alun-alun Garut, Sabtu 22 Oktober 2022.*
Sejumlah anggota polisi dan santri di Kabupaten Garut melakukan bersih-bersih di kawasan Pengkolan Garut seusai mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional 2022 di Alun-alun Garut, Sabtu 22 Oktober 2022.* /Istimewa/

KABAR PRIANGAN - Setiap tahunnya di Kabupaten Garut selalu digelar upacara peringatan Hari Santri Nasional. Namun ada yang berbeda dalam pelaksanaan peringatan Hari Santri Nasional tahun ini yang dilaksanakan di Alun-alun Garut.

Ratusan anggota kepolisian terlihat ikut bergabung dalam pelaksanaan upacara peringatan Hari Santri Nasional yang dilaksanakan Sabtu 22 Oktober 2022. Bahkan keberadaan mereka terlihat begitu dominan karena jumlahnya yang cukup banyak meski masih kalah dibandingkan dengan jumlah santri.

Istimewanya lagi, Kapolres Garut AKBP Wirdhanto serta para pejabat utama (PJU) Polres Garut juga ikut hadir dalam kegiatan peringatan Hari Santri Nasional di Garut. Tak hanya itu, ratusan anggota polisi bersama para santri turun langsung untuk melakukan aksi bersih-bersih di sejumlah titik di kawasan perkotaan Garut.

Baca Juga: Hari Santri Nasional, Mahasiswa dan Dosen STHG Tasikmalaya Kompak Pakai Sarung, Suasana Seperti di Pesantren

Kapolres Garut, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, menyebutkan dirinya memang sengaja melibatkan begitu banyak anggota dalam pelaksanaan peringatan Hari Santri Nasional ini. Setelah selesai mengikuti kegiatan upacara, anggota langsung melakukan kegiatan kerja bakti pembersihan lingkungan.

"Tak hanya itu, untuk ikut serta memeriahkan Hari Santri Nasional tahun ini, kami juga menyelenggarakan perlombaan pembuatan video singkat khusus untuk para santri. Sambutannya cukup bagus, banyak santri yang tertarik dan ikut serta dalam perlombaan itu,"

ujar Wirdhanto saat ditemui seusai mengikuti upacara peringatan Hari Santri Nasional di Alun-alun Garut.

Baca Juga: Mengenal Rumput Vetiver Si Pencegah Erosi, Panjang Akarnya Bisa Mencapai 5 Meter

Hal menarik lainnya dalam pelaksaan peringatan Hari Santri Nasional tahun ini adanya pembagian seribu bungkus nasi gratis untuk para santri. Nasi tersebut dibagikan untuk dimakan para santri sebelum mereka mengikuti kegiatan upacara.

Halaman:

Editor: Arief Farihan Kamil


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x