Heboh di Twitter, Putri Delina Dikecam Sebagai Penyebab Gugatan Cerai Nathalie Holscher

- 9 Juli 2022, 11:34 WIB
Putri Delina Dikecam Sebagai Peyebab Perceraian Nathalie Holscher dengan Sule/
Putri Delina Dikecam Sebagai Peyebab Perceraian Nathalie Holscher dengan Sule/ /instagram.com/@putridelina/

KABAR PRIANGAN - Pada tanggal 3 Juli 2022, Nathalie Holscher menggugat cerai kepada Sule dan surat pengajuannya sudah disampaikan Pengadilan Agama CIkarang.

Berita gugatan cerai yang diajukan oleh Nathalie Holscher terhadap Sule sempat ramai diperbincangkan publik dan bersamaan dengan itu, nama Putri Delina mulai banyak diperbincangkan oleh warganet.

Warganet menilai bahwa anak kedua Sule, Putri Delina adalah penyebab keretakan rumah tangga Nathalie Holscher dengan Sule.

Baca Juga: Timnas Indonesia U19 Bantai Filipina 5-1. Giliran Rabbani Tasnim yang Pesta Gol dengan Ciptakan Hattrick

Penyampaian gugatan cerai Nathalie tersebut dipicu oleh pernyataan Putri Delina yang diunggah di kanal YouTube Maia Estianty.

Dalam kanal YouTube milik Maia Estianty, Putri Delina mencurahkan isi hatinya terkait keberadaan Nathalie Holscher sebagai ibu sambung.

Setelah video tersebut ditayangkan kepada publik, Nathalie Holscher dikabarkan meninggalkan rumah membawa serta anak kesayangannya.

Baca Juga: Destinasi Wisata Populer di Indonesia, Nikmati Pemandangan seperti Gunung Everest di Jawa Tengah

Beberapa waktu kemudian, Nathalie sempat tampil di kanal YouTube Uya Kuya dan mengutarakan  pernyataan sekaligus mencurahkan isi hatinya sebagai ibu sambung anak-anaknya Sule.

Kepergian Nathalie Holscher dari rumah bukan yang pertama kalinya terjadi. Karena sebelumnya juga pernah meninggalkan rumah keluarga mereka yaitu setelah membaca isi pesan Sule kepada Putri Delina dalam akun Instagram.

Pada saat itu, Sule  masih ingin mempertahankan keluarganya dan berhasil membawa Natahlie Holscher kembali ke rumah.

Baca Juga: Kasus Pencabulan oleh MSAT, Kemenag Cabut Izin Operasional Pesantren Shiddiqiyyah Jombang

Selama ini, Nathalie Holscher tampak tampil sebagai ibu sambung yang baik bagi keempat anak Sule. Ia bahkan cukup dekat dengan ketiga anak laki-laki Sule, yakni Rizky, Njan dan Ferdy.

Ternyata kemelut rumah tangga Sule justru mulai mencuat dari anak kedua Sule yang berujung ke meja hijau Pengadilan Agama Cikarang.

Gugatan cerai telah diajukan dan terdaftar secara online di Pengadilan Agama (PA) Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat pada 3 Juli 2022.

Baca Juga: Ternyata Ada Lebih Dirindukan Ridwan Kamil Melebihi Ibu Cinta. Apa Itu?  

Perwakilan Pengadilan Agama Cikarang, Maman Suherman sebagai Panitera membenarkan adanya gugatan perceraian tersebut dan menginformasikan tanggal siding akan digelar pada 20 Juli 2022.

Sejak gugatan cerai diajukan oleh Nathalie, setidaknya ada hampir 8 ribu cuitan warganet di Twitter yang menyebut-nyebut  nama Putdel yaitu nama panggilan Putri Delina.

"Putdel lu dapet ibu sambung kaya natali aja berasa yang paling menderita banget, kata gue tuker deh sama bunda tiri gue, apa gak ke psikiater lu tiap hari," tulis akun @Exc**.

Baca Juga: Muhammadiyah Rayakan Idul Adha Besok, Ini 28 Lokasi Shalat Idul Adha 9 Juli 2022 di Kota Bandung

"Gak bela putdel, tapi coba aja posisiin lo jadi dia. Gue yakin lo bakal 11-12 sama putdel. Urusan mereka, lu orang yang gak tau apa-apa gausah sok tau dan banding-bandingin, karna lu gak tau gimana perasaan mereka," tulis akun @bell**.

"Bacain trend Putdel jujur ikut emosi sih wkwkwkkwkw emang paling bener, makin tua tu harusnya makin yaudah aja, berdamai sama keadaan. Kalau terus-terusan nyalahin keadaan gak bakal ngerubah apapun juga. Yang ada nyusahin diri sendiri pikiran sendiri dan capek sendiri dibuatnya," cuit akun @luvtehk**

Sementara akun @ALE** menyatakan, "Putdel, sifat lo normal banget sumpah, cuma kalo di saat lo masih sekolah ataupun pas lo kecil aja. Lo udah gede, udah cukup dewasa namanya buat berubah dan sadar sama 'sifat' lo yang ini. Gue? gue juga gak pengen kok ada ayah sambung sama bokap sambung, tapi gue gak boleh egois." ***

Editor: Zulkarnaen Finaldi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah