Kenapa Ade Armando Dihakimi Massa Hingga Nyaris Telanjang? Ini Dia Profil dan Biodatanya

11 April 2022, 21:52 WIB
Ade Armando babak belur dihakimi massa pengunjukrasa 11 April 2022, Ini Dia profil dan biodatanya.* /Instagram/@adearmando1961

 

KABAR PRIANGAN - Ade Armando tiba-tiba saja menjadi perhatian publik tanah air dalam demo di depan Gedung DPR, Senin 11 April 2022 gara-gara dihakimi massa hingga babak belur.

Ade Armando, pegiat sosial media yang juga dosen di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Indonesia ini menjadi perhatian publik tanah air karena dalam aksi unjuk rasa tersebut, dia dihakimi massa dan menjadi bulan-bulanan sejumlah orang.

Ade Armando dipukuli dan dihakimi massa yang marah sehingga babak belur. Bahkan dalam kejadian itu, pria yang kerap memberikan pernyataan kontroversial tersebut nyaris telanjang.

Baca Juga: Kereta Pengangkut Barang Anjlok di Perlintasan KA Kadungora Garut, Ini Akibatnya

Untungnya, aparat kepolisian berhasil mengamankannya sehingga Ade Armando bisa diselamatkan. Namun tak urung, pria yang sudah berusia 60 tahun itu berdarah-darah dipukuli massa.

Hingga saat ini belum diketahui penyebab massa menghakimi Ade Armando. Yang jelas, dalam video yang beredar, sebelum kejadian pemukulan itu, Ade sempat dimaki-maki oleh beberapa orang wanita.

“Buzer.. buzer. Munafik, Penghianat..” demikian teriakan sejumlah wanita kepada Ade Armando yang terekam melalui video warga.

Baca Juga: Viral di Media Sosial, Video Ade Armando Babak Belur dan Nyaris Telanjang dalam Demo di DPR RI

Ade Armando sendiri mengaku datang ke lokasi unjuk rasa karena mendukung gerakan mahasiswa yang menolak perpanjangan jabatan presiden hingga tiga periode.

Namun naas, dalam aksi itu Ade Armando malah jadi bulan-bulanan kemarahan massa.

Ade Armando pun langsung dievakuasi ke tempat yang lebih aman oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Tolak Kebijakan Pemerintah, Ratusan Mahasiswa Garut Gelar Aksi di Gedung DPRD

Lantas, siapa Ade Armando? Berikut ini profil dan biodatanya.

Ade Armando merupakan seorang dosen di Fisip UI dan juga pegiat media sosial yang namanya kerap menjadi perhatian publik atas pernyataan-pernyataannya di media sosial.

Sepanjang karirnya, Ade Armando banyak berkecimpung di dunia komunikasi, karena dia merupakan sarjana komunikasi jebolan Fisip UI di tahun 1988.

Semasa kuliah pun, Ade Armando aktif dalam penerbitan majalah kampus serta pers mahasiswa.

Baca Juga: Aksi Mahasiswa di DPRD Kab Tasikmalaya Berlangsung Panas. Saat Adzan Magrib, Mahasiswa dan Aparat Buka Bersama

Dikutip dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com, setelah lulus S1, Ade melanjutkan pendidikan S2 di Florida State University, Amerika Serikat pada tahun 1991.

Tak cukup sampai di situ, Ade Armando juga telah mendapatkan gelar Doktornya dari Universitas Indonesia pada tahun 2006.

Sebelumnya Ade Armando pernah menjadi anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) periode 2004-2007.

Baca Juga: Maju ke Grand Final X Factor Indonesia, 2nd Chance Tampil Bersama Isyana Saraswati

Berikut adalah biodata Ade Armando yang dikutip dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Anggota Redaksi Jurnal Prisma dari tahun 1988 sampai 1991.

Redaktur Penerbit Buku LP3ES pada 1991-1993.

Redaktur Harian Republika pada 1993-1998.

Manajer Riset Media di perusahaan riset pemasaran tradisional, Taylor Nelson Sofres pada 1998-1999.

Baca Juga: Sosok Nita Gunawan yang Digosipkan Selingkuh dengan Raffi Ahmad, Model Video Klip hingga Make Up Artis

Direktur Media Watch & Consumer Center pada tahun 2000-2001.

Anggota Kelompok Kerja Tim Antar departemen RUU Penyiaran, Kementerian Negara Komunikasi dan Informasi pada 2001.

Ketua Program S-1 di Ilmu Komunikasi FISIP UI pada 2001-2003.

Direktur Pengembangan Program Pelatihan Jurnalistik Televisi–Internews 2001 sampai 2002.

Baca Juga: Diduga Sengaja Dibakar, Rumah Permanen di Lembur Situ Sumedang Ludes Terbakar

Anggota Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) sampai dengan tahun 2007.

Anggota tim asistensi untuk Kementerian Pemberdayaan Perempuan dalam penyiaran naskah Rancangan Undang-Undang Pornografi sampai 2008.

Pemimpin Redaksi Madina–Online.net, versi dunia maya dari majalah Madina pada 2008-2009.

Hingga saat ini, Ade menjabat sebagai Direktur Komunikasi, Saiful Mujani Research and Consulting.

Baca Juga: Sudah Tujuh Pemain Persib Hengkang, Robert Alberts Tak Dapat Memprediksi Berapa Persen Pemain yang Bertahan

Biodata

Nama Lengkap: Ade Armando

Lahir: 24 September 1961

Pendidikan: Florida State University, Amerika Serikat, Universitas Indonesia

Pekerjaan: Dosen, Pegiat Media Sosial

istri: Nina Mutmainnah Armando

Anak: Yasmin Rifdaniar, Feisal Irfansyah***

Editor: Zulkarnaen Finaldi

Tags

Terkini

Terpopuler