Tata Cara Shalat Sunah Gerhana Bulan Total 8 November 2022 Berikut Tata Cara dan Niat Shalat Khusuf

7 November 2022, 16:30 WIB
Shalat sunnah gerhana /Kabar-Priangan.com/Ema Rohima

KABAR PRIANGAN – Fenomena alam Gerhana bulan total akan terjadi pada Selasa 8 November 2022 di seluruh wilayah Indonesia.

Gerhana bulan total adalah salah satu fenomena astronomi yang langka.

Pada puncak terjadinya gerhana bulan total, maka cahaya bulan akan terlihat berwarna merah.

Gerhana bulan total pada 8 November 2022 akan terjadi mulai pada pukul 15.00 WIB hingga 20.57 WIB.

Baca Juga: Harga dan Cara Beli Tiket Konser Sheila On 7, Tunggu Aku di Jakarta, Simak Informasi Berikut

Sedangkan puncak gerhana diperkirakan akan terjadi pada pukul 17.59 WIB.

Bagi umat muslim, pada saat terjadi gerhana disunnahkan untuk membaca takbir dan melaksanakan shalat gerhana atau sholat Khusuf.

Shalat gerhana dilaksanakan sebanyak 2 rakaat bisa dilaksanakan sendiri maupun berjamaan di masjid, ibadah sholat sunnah gerhana tersebut dilaksanakan saat gerhana sedang berlangsung

Dilansir dari situs Kemenag, berikut adalah tata cara sholat gerhana yang dilakukan pada saat fenomena terjadinya gerhana pada 8 November 2022 .

Baca Juga: Gerhana Bulan Total Akan Terjadi Pada 8 November 2022, Simak Fase Waktu Terjadinya di Setiap Daerah

1. Berniat di dalam hati, berikut bacaannya.

أُصَلِّيْ سُنَّةً لِخُسُوْفِ الْقَمَرِ اِمَامًا / مَأْمُوْمًا لِلّهِ تَعَالَى

Usholli sunnata likhsusufil qamari imaman / ma’muman lillahi ta’ala

2. Takbiratul ihram, sebagaimana saat melaksanakan shalat biasa

3. Membaca doa iftitah

4. Membaca surat Al Fatihah

Baca Juga: Mengenang Kembali Sejarah Hari Pahlawan 10 November 1945

5. Membaca surat, disarankan yang panjang (seperti surat Al Baqarah) sambil dijaharkan (dikeraskan suaranya, bukan lirih).

5. Ruku’ sambil memanjangkannya;

6. Bangkit dari ruku’ (i’tidal) sambil mengucapkan “Sami’allahu Liman Hamidah, Rabbana Wa Lakal Hamd”;

7. Setelah i’tidal ini tidak langsung sujud, namun dilanjutkan dengan membaca surat Al Fatihah dan surat yang panjang. Berdiri yang kedua ini lebih singkat dari yang pertama

Baca Juga: RekomendasiTempat Wisata Malam di Bandung, Ada Hutan Menyala Yang Cantik dan Instagramable.

8. Ruku kembali (ruku kedua) yang panjangnya lebih pendek dari ruku sebelumnya

9. Bangkit dari ruku’ (i’tidal)

10. Sujud yang panjangnya sebagaimana ruku’, lalu duduk di antara dua sujud kemudian sujud kembali

11. Bangkit dari sujud lalu mengerjakan rakaat kedua sebagaimana rakaat pertama hanya saja bacaan dan gerakan-gerakannya lebih singkat dari sebelumnya

12. Salam

Setelah shalat gerhana, jangan langsung bubar, imam akan menyampaikan khutbah kepada para jamaah yang berisi anjuran untuk berdzikir, berdo’a, beristighfar, bersedekah.

Baca Juga: Cek Disini! Link Live Streaming Pengamatan Gerhana Bulan Total 8 November 2022

Disclaimer: Artikelini telah terbit di media pikiran-rakyat.com dengan judul:"Tata Cara Shalat Khusuf atau Shalat Gerhana dan Bacaan Niatnya saat Gerhana Bulan Total 8 November 2022".***

Editor: Chaidir Primananda

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler