Mahfud MD Komentari Video Sopir Fortuner Rusak Brio di Senopati Jakarta: Seperti Film Gangster

- 14 Februari 2023, 11:20 WIB
Adegan kekerasan seperti filem gangster komentar Mahfud MD.
Adegan kekerasan seperti filem gangster komentar Mahfud MD. /Tangkapan layar Twitter @ari295/

KABAR PRIANGAN - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD menanggapi kasus dugaan kekerasan di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, yang melibatkan pengendara mobil jenis Fortuner hitam.

Dugaan tindak kekerasan tersebut viral di media sosial, setelah korban yang diketahui bernama Ari Widianto membagikan video kekerasan tersebut, dimana terjadi perusakan mobil Brio berwarna kuning yang dikendarainya.

Video tersebut diunggah oleh akun Twitter @ari295 yang ternyata merupakan korban. Ia menyebut kejadian tersebut terjadi pada Minggu, 12 Februari 2023 pada pukul 02.00 WIB dini hari.

Baca Juga: Lirik Lagu Seberapa Pantas dari Sheila On 7, Bawa Rahman Peroleh Tiga Standing Ovation di Indonesian Idol

Melalui akun Twitternya, Mahfud MD meminta polisi untuk melacak terduga pelaku penyerang korban. Polisi perlu menyelidikinya untuk mengatahui penyebab kejadian.

Apakah terkait utang piutang atau hanya sekedar konten sensasi. Ia juga menyebut video tersebut seperti adegan film gangster.

“Pak polisi, ini katanya peristiwanya terjadi di Jakarta. Seperti di filem gangster, ya. Masyarakat perlu tahu, apakah itu urusan utang piutang atau sekedar membuat konten sensasi untuk medsos. Tapi apa pun itu begitu tak boleh terjadi. Perlu dilacak,” tulis Mahfud MD pada akun Twitterb@mohmahfud pada hari Senin, 13 Januari 2023.

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Sambal Bawang Bu Rudy ala Chef Devina Hermawan, Awet Meski Tanpa Pengawet

Dilansir dari Antara, Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol. Ade Ary Syam Indradi mengatakan pihaknya telah memeriksa terduga pelaku pada video kekerasan tersebut pada hari Minggu, 12 Februari 2023.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x