Sat Set! Debat Pertama Capres 2024, Ganjar Pranowo: Saya Merasa Tidak Enak Teman Saya Buka Buku Lama

- 13 Desember 2023, 17:31 WIB
Capres no.urut 3, Ganjar Pranowo dengan slogan 'Sat Set' dalam Debat Perdana Capres 2024.
Capres no.urut 3, Ganjar Pranowo dengan slogan 'Sat Set' dalam Debat Perdana Capres 2024. /kabar-priangan.com/tangkapan layer/YouTube/@KPURepublikIndonesia/

KABAR PRIANGAN - Dalam debat pertama Capres 2024 yang berlangsung pada Selasa, 12 Desember 2023 di halaman Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta, ketiga Calon Presiden (Capres) Republik Indonesia menyampaikan visi, misi, dan program kerja. 

Debat perdana Capres 2024 tersebut terdiri dari beberapa segmen salah satunya sesi adu argumen antar Capres.  

Seperti ketika Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, menyatakan bahwa rakyat tidak hanya tidak percaya kepada partai politik, tetapi juga demokrasi, dan saat ini oposisi sangat minim.

Baca Juga: Honor Naik Jadi Rp1,2 Juta dan Rp1,1 Juta, KPU Berharap Petugas KPPS Semangat

Kemudian Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, menanggapi bahwa pernyataan Anies Baswedan berlebihan. Karena Prabowo pernah menjadi oposisi, dan Anies Baswedan memenangkan pemilihan Gubernur DKI Jakarta, padahal diusung oleh partai yang Gerindra, yang dipimpin oleh Prabowo sebagai oposisi.

Saling sindir dan serang antara Anies dan Prabowo tersebut ditanggapi oleh Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo. Ketika dirinya diminta memberikan tanggapan oleh moderator, ia berkata merasa tidak enak karena teman- temannya sesama Capres (Anies dan Prabowo) saling membuka buku lama.

“Saya jadi tidak enak hari ini. Mohon maaf, karena dua kawan saya sedang nagih janji dan membuka buku lama,” kata Ganjar.

Baca Juga: Berapi-Api! Debat Perdana Capres 2024, Prabowo Subianto: Sorry Yeah Mas Anies!

Ganjar Pranowo yang saat itu menggunakan kemeja putih bertuliskan ‘Sat Set’ pada bagian kanan, dan celana hitam, tampil kalem dan percaya diri. Ia menyampaikan visi, misi, argument, dan jawaban-jawaban dengan efektif. Sesuai dengan waktu yang diberikan oleh panitia.

Ganjar mengatakan bahwa ia dan Mahfud MD sebagai Calon Wakil Presiden tidak akan bersifat abu-abu. Ia akan tegas memilih hitam atau putih. Dan ia pun berjanji akan bekerja dengan cepat dan tuntas, seperti slogan yang ia dan tim suksesnya usung; “Sat Set”. Ia juga berjanji tidak akan menjadi pemerintah yang baperan.

Dalam pernyataan penutup atau closing statementnya, Ganjar bercerita bahwa ia dan Mahfud MD adalah orang kecil yang ada di tingkat kecamatan. Sehingga mereka terbiasa mendengar suara-suara dari orang-orang dari kelompok rentan; anak-anak, manula, perempuan, dan disabilitas.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV Selasa 12 Desember 2023: Ada Debat Capres Cawapres dan Grand Final Miss Celebrity 2023

Ia juga berjanji akan menyediakan fasilitas layanan untuk masyarakat yang mudah, murah, dan cepat. Dan akan menjadikan kritik dari masyarakat sebagai vitamin. Dan untuk penghormatan kepada Hak Azasi Manusia (HAM), Ganjar akan konsisten antara pikiran, perkataan, dan perbuatan.

Suasana debat perdana Capres 2024 berlangsung seru dan panas, tapi tetap berjalan lancar. Lewat acara ini masyarakat dapat menilai cara berpikir dan kemampuan Capres sehingga memiliki gambaran Capres mana yang akan dipilih dalam pesta demokrasi tanggal 14 Februari 2024 mendatang.***

Editor: Nanang Sutisna


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah