5 Tempat Wisata Hits di Sumedang yang Cocok Dikunjungi Saat Cuti Bersama 2023

27 Desember 2022, 10:36 WIB
Pesona Gunung Tampomas di Sumedang Jawa Barat /Facebook/Paino Supriono

KABAR PRIANGAN - Berikut 5 tempat wisata di Sumedang Jawa Barat, cocok dikunjungi saat Cuti Bersama 2023.

Cuti Bersama 2023 menjadi pilihan keluarga untuk pergi liburan, salah satunya ke Sumedang Jawa Barat.

Bagi Anda yang sedang mempersiapkan liburan saat Cuti Bersama 2023, berikut ini tempat wisata di Sumedang Jawa Barat yang cocok dikunjungi.

Baca Juga: Harga Set Top Box TV Tabung yang Bagus, Murah, dan Bisa Youtube sesuai Rekomendasi Kominfo

1. Kampung Toga

Kampung Toga Villa & Resto berlokasi di Jl Kampung Toga KM 25 Sukajaya Sumedang Selatan, Sumedang Jawa Barat.

Kampung Toga sangat cocok dikunjungi saat liburan cuti bersama 2023 bareng keluarga.

Pengunjung bisa menikmati pemandangan indah dengan fasilitas kolam renang, restoran, dan kafe.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Bandung yang Lagi Hits dan Viral, Pas Dikunjungi saat Perayaan Hari Ibu

2. Wisata Air Gajah Depa

Wisata Air Gajah Depa menawarkan wahana air yang begitu lengkap di Sumedang Jawa Barat.

Lokasinya terletak di Jl Raya Serang No 90, Galudra, Cimalaka, Kabupaten Sumedang Jawa Barat.

Destinasi ini sangat cocok dijadikan spot liburan cuti bersama 2023.

Baca Juga: Resep Tahu Gejrot ala Akang-akang Jualan, Seger Banget! Cocok Jadi Cemilan Sore Hari saat Bersantai

3. Wisata Tanjung Duriat

Menikmati keindahan alam dan pemandangan waduk Jatigede bisa Anda saksikan di Wisata Tanjung Duriat.

Wisata Tanjung Duriat bertempat di Pajagan, Kec Cisitu, Kabupaten Sumedang Jawa Barat.

Anda bersama keluarga bisa menikmati panorama alam saat liburan atau cuti bersama 2023.

Baca Juga: Pembinaan Pemain Bola Usia Dini Harus Ditingkatkan. Viman: Harus Ada Kolaborasi Pemerintah, Swasta dan Warga

4. Tahura Gunung Kunci

Nama Tahura Gunung Kunci sudah tidak asing lagi, jadi tidak perlu bingung mencari lokasinya.

Tahura Gugnung Kunci merupakan salah satu tempat wisata di Sumedang Jawa Barat yang menyimpan sejarah masa Belanda.

Kendati demikian, destinasi ini sudah dilengkapi fasilitas wahana kumplit seperti wahana flying fox, taman bermain, taman edukasi, hingga spot foto yang unik.

Baca Juga: Acara Syukur Waktu 2022: Pamerkan Foto, Buku, dan Lukisan yang Bernilai hingga Ratusan Juta Rupiah

5. Gunung Tampomas

Gunung Tampomas berlokasi di Cibeureum Wetan, Kec Cimalaka, Kabupaten Sumedang Jawa Barat.

Gunung Tampomas memiliki ketinggian 1.848 Mdpl yang lumayan cocok untuk mendaki saat liburan.

Pengunjung akan dimanjakan oleh pemandangan yang sangat instagramable saat berada di atas puncak.

Pastinya masih banyak sekali yang bisa Anda jelajahi di Sumedang Jawa Barat.

Mengingat Cuti Bersama 2023 lumayan panjang, 5 tempat wisata di atas bisa Anda jadikan rekomendasi untuk disinggahi.***

Editor: Dian Maldini

Tags

Terkini

Terpopuler