Ini 5 Tempat Wisata Alam di Tangerang yang Indah dan Ramah di Kantong, Wajib Dikunjungi!

17 Februari 2023, 12:16 WIB
Tebing Koja salah satu tempat wisata alam di Tangerang. /Kabar Banten/

KABAR PRIANGAN - Ada banyak tempat wisata alam di Tangerang, mulai dari tempat wisata di wilayah dataran tinggi hingga wisata pantai. Hal ini sangat memungkinkan karena Tangerang memiliki wilayah yang luas dan terbagi menjadi Kota Tangerang, Kabupaten Tagerang, dan Tangerang Selatan.

Tangerang merupakan daerah penyangga Jakarta karena letaknya yang berdekatan. Sehingga kepadatan penduduknya hampir sama dengan DKI Jakarta. Adanya tempat wisata alam di Tangerang inipun dapat mengobati kejenuhan setelah lelah beraktivitas.

Selain menyuguhkan panorama yang indah, beberapa tempat wisata alam di Tangerang ini pun bisa dibilang ramah di kantong alias tidak akan menguras dompet hingga tipis. Meski begitu, tempat wisata alam ini tetap memadai dan nyaman juga Instagramable. Sehingga dengan berfoto disana, maka foto-fotonya bisa kamu pajang di laman media sosialmu.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Tasikmalaya Terbaru Lagi Hits 2023, Ada Hutan Pinus yang Viral!

Berikut ini 5 rekomendasi tempat wisata alam di Tangerang yang wajib dikunjungi, karena memiliki tempat yang indah dan tentunya ramah di kantong:

1.Tebing Koja

Tempat wisata ini sempat viral di tahun 2017, karena banyak orang bilang panampakan tebing ini mirip dengan latar film Jurrasic Park. Wisata Tebing Koja ini memiliki beberapa objek, ada yang bernama Taman Tebing Koja, ada pula Kandang Godzila.

Disebut Godzila karena batuan di sana mirip dengan monster kadal raksasa yang ada di film Godzila. Objek ini berada di depan area tebing dan bisa langsung terlihat ketika pertama kali masuk ke kawasan tersebut. Biasanya area tersebut merupakan favorit warga untuk berfoto.

Baca Juga: Obat Stres Paling Ampuh Ternyata Ada di Sini! Ini 3 Tempat Wisata Curug di Bogor yang Indah Menenangkan Jiwa

Wisata alam Tebing Koja berada di Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang, Banten. Tebing Koja ini terbentuk secara alami. Pada awalnya hanya merupakan lahan kapur yang datar. Adanya kegiatan tambang secara manual dengan cangkul, membentuk cerukan sedalam 5-10 meter dan kini menjadi pemandangan yang eksotik.

Lokasi ini juga kerap dijadikan tempat foto pre-wedding karena pemandangannya yang indah. Para pengunjung pun sering menjadikan Tebing Koja ini sebagai objek foto ataupun latar foto. Pemandangan sunset dari Tebing Koja ini pun keren.

Di wisata alam Tebing Koja ini juga ada wisata airnya, dimana pengunjung bisa menaiki perahu yang tersedia disana.

Baca Juga: Program Magang Bank Indonesia Tasikmalaya, Ini Linknya!

Objek wisata alam Tebing Koja buka setiap hari dari pukul 05.00-18.00 WIB. Dengan harga tiket masuk Rp5 ribu per orang, dan parkir mobil Rp10 ribu per unit.

2.Situ Gintung

Situ Gintung merupakan danau buatan yang bertujuan untuk menampung air hujan dan mengaliri air daerah sekitarnya. Dibuat pada tahun 1932-1933, dan merupakan warisan kolonial Belanda. Situ Gintung mulai dijadikan kawasan wisata pada tahun 1970-an.

Wisata alam Situ Gintung terbagi menjadi tiga area yaitu: Situ Gintung 1 berupa waduk, Situ Gintung 2 berupa area waterpark, dan Situ Gintung 3 berupa tempat wisata dan outbond.

Waduk Situ Gintung seringkali dijadikan tempat berkumpul atau nongkrong warga. Bahkan sering dijadikan spot perayaan saat pergantian tahun. Wahana ini juga memiliki track lari dan tempat latihan atlet dayung. Warga juga sering memancing di waduk tersebut. Tidak ada biaya retribusi untuk kawasan ini, dan bisa datang kapan saja.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Bogor, Gak Perlu ke Jepang Nikmati Bunga Sakura Bermekaran di Bulan Februari Ini

Situ gintung 2 merupakan wahana bermain air dan outbond. Untuk memasukinya, pengunjung dikenakan biaya tiket Rp45 ribu.

Situ Gintung 3 merupakan tempat piknik dan wisata kuliner, untuk memasukinya dikenakan biaya tiket Rp10 ribu per-orang.

3.Telaga Biru Cisoka

Telaga Biru Cisoka awalnya merupakan arena penambangan pada tahun 1999 hingga 2005 yang sudah idak digunakan dan tak terurus. Bekas galian tersebut membentuk cekungan yang besar, dan terisi oleh air hujan. Sehingga membentuk sebuah telaga.

Baca Juga: Mini Turnamen Timnas Indonesia U-20 vs Fiji Live di Indosiar. Ini Jadwal Acara Indosiar Jumat 17 Februari 2023

Ada tiga area bekas galian pasir. Pada awalnya air tersebut berwarna keruh, namun partikel-partikel itu tenggelam dan tingkat keasaman air menjadi tinggi, sehingga warna air berubah menjadi biru. Disini terdapat tumbuhan alga yang apabila terkena sinar matahari akan berubah warna menjadi hijau.

Telaga Biru Cisoka salah satu tempat wisata alam di Tangerang.

Ada banyak spot foto di objek Telaga Biru Cisoka yang menjadi daya tarik. Pengunjung dapat menyewa perahu seharga Rp20 ribu untuk mengelilingi danau tersebut. Jika ingin bersantai, disekitar area tersebut juga terdapat kedai kopi.

Objek wisata ini terletak di Jalan Cigaru Cisoka, Kabupaten Tangerang, Banten. Untuk memasuki kawasan tersebut, pengunjung harus membayar Rp10 ribu untuk satu unit mobil dan Rp5 ribu untuk satu unit motor. Buka dari pukul 07.00-18.00 WIB.

Baca Juga: Jadwal Acara ANTV Jumat 17 Februari 2023: Ada Mega Bollywood Chalte Chalte, Sinema Horor Asia dan Anupamaa

4.Lubana Sengkol

Objek wisata alam Lubana Sengkol memiliki beragam wahana dan fasilitas. Diantaranya wahana memancing, arena kuliner, dan outbond. Lubana Sengkol berada di Jalan Lingkar Selatan, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan, Banten. Biaya tiket mancing di kolam Monster Fish yaitu Rp200 ribu, untuk mancing di kolam biasa Rp10 ribu. Tiket tersebut termasuk gratis softdrink.

Objek wisata ini buka setiap hari dari pukul 09.00-18.00 WIB. Adapun fasilitas publik yang disediakan untuk para pegunjung adalah Masjid, toilet, area parkir kendaraan, restoran, kolam pemancingan, gedung serbaguna, kolam air untuk berenang, kolam busa, seluncuran air, playground, penyewaan alat pancing, dan spot foto yang menarik.

5.Pantai Tanjung Pasir

Pantai Tanjung Pasir terletak di Teluk Naga, Kabupaten Tangerang, Banten, dan hanya berjarak 5 km dari Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Jumat 17 Februari 2023: Tayang Film Jhon Wick 3, The Midnigth Man dan Brownis

Dari bibir pantai, pengunjung dapat melihat hamparan Kepulauan Seribu. Pantai ini buka selama 24 jam. Pengunjung cukup membayar Rp10 ribu untuk satu unit motor dan Rp20 ribu untuk satu unit mobil.

Pantai Tanjung Pasir menyediakan fasilitas publik untuk kenyamanan pengunjung, yaitu area parkir kendaraan, kamar mandi umum, Mushola, dan gazebo. Pengunjung dapat bermain air dan pasir di pantai tersebut, juga bermain wahana air seperti Banana Boat. Selain itu pengunjung juga bisa memancing disini. Banyak spot-spot untuk memancing di bibir pantai, atau menyewa perahu dan memancing ditengah laut.

Dari pantai Tanjung Pasir, bisa sambil mengunjungi Pulau Untung Jawa (Kepulauan Seribu) yang jaraknya sangat dekat dengan menyewa perahu. Di pulau tersebut kita bisa bertamasya dengan bermain pasir putih, snorkling, diving, naik Banana Boat, jetski, mengeksplor hutan bakau, dan mengelilingi pulau dengan perahu.

Baca Juga: Terekam CCTV Aksi Pencuri yang Gagal Bobol Agen Bank di Pangandaran, Modusnya Taburkan Bubuk Semen ke Penjaga

Disekitar pantai juga terdapat penangkaran buaya. Ada sekitar 500 ekor buaya di penangkaran buaya di sana. Pengunjung bisa melihatnya jika sedang berwisata ke Pantai Tanjung Pasir.

Itulah 5 rekomendasi tempat wisata alam Tangerang yang sayang untuk dilewatkan jika sedang berada di kota tersebut.***

Editor: Helma Apriyanti

Tags

Terkini

Terpopuler