Bikin Nagih! Ini 5 Tempat Wisata Kuliner di Sumedang yang Makanannya Terkenal Enak dan Lokasinya Nyaman

7 Oktober 2023, 08:49 WIB
Sajian makanan di Saung Cibingbin 2, salah satu tempat wisata kuliner di Sumedang /Instagram.com/@foodie_sumedang//

KABAR PRIANGAN - Daerah yang terkenal dengan makanan khasnya tahu Sumedang, ternyata Kota yang satu ini juga memiliki banyak tempat wisata kuliner yang terkenal enak dan sangat cocok bila dikunjungi bersama keluarga.

Sudah banyak yang merekomendasikannya, tempat wisata kuliner yang ada di Sumedang ini bukan hanya terkenal dengan hidangannya yang enak saja, tapi tempatnya juga sangat nyaman dan familyable.

Inilah rekomendasi lima tempat wisata kuliner di Sumedang yang terkenal enak dan tempatnya nyaman, cocok untuk Anda kunjungi bersama keluarga tercinta.

Baca Juga: Hobi Foto? Yuk Merapat! Inilah 5 Tempat Wisata di Sumedang yang Instagramable, Cocok untuk Libur Akhir Pekan

1.Rumah Makan Saung Cibingbin 2

Destinasi tempat wisata kuliner Saung Cibingbin 2 menyajikan hidangan khas Sunda yang sudah sangat populer. Untuk menu andalan disini adalah cobek ikan dan gurame bakar.

Rumah Makan Saung Cibingbin 2 ini sangat cocok menjadi pilihan tempat kulineran Anda bersama keluarga. Ditemani dengan suasana yang asri, membuat anda semakin menikmati hidangan yang tersaji.

Rumah makan ini memiliki dua tempat dan lokasi Saung Cibingbin 1 berada di Citengah, Sumedang. Sedangkan lokasi Rumah Makan Saung Cibingbin 2 berada di Jalan Kutamaya, Kotakulon, Kecamatan Sumedang Selatan, Kabupaten Sumedang Jawa Barat.

Baca Juga: Libur Akhir Pekan di Pangandaran! Ini 4 Tempat Wisata Bodyrafting yang Cocok Dijajal Saat Musim Kemarau

2.Tahu Palasari Sumedang

Tahu Palasari Sumedang ini merupakan rumah makan yang menyediakan aneka masakan dengan rasa yang enak.

Berbagai menu yang tersedia diantaranya ada pepes ayam, nasi rames, pepes ikan, rendang, nasi kare, olahan ayam, dan sebagainya.

Bagi Anda yang tidak ingin makan nasi tersedia juga menu mie bakso, mie kuah pangsit, mie kuah babat, mie kuah babat dan beberapa minuman menu sebagai pelengkapnya.

Lokasi tempat wisata kuliner Tahu Palasari Sumedang berada di Jalan Mayor Abdurahman nomor 153, Kotakaler, Sumedang Utara, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Baca Juga: 6 Tempat Wisata Kuliner di Sumedang yang Hits dan Terkenal Enak. Ada Seafood, Sate, hingga Soto!

3.Warung Pengkolan Jati

Warung pengkolan Jati merupakan salah satu tempat wisata kuliner di Sumedang yang memiliki menu andalan yakni ayam bakar.

Restoran sederhana ini sudah mendapatkan popularitas di kalangan penduduk lokal hingga turis. Selain itu, suasananya yang sangat nyaman menjadi poin tambahan bagi tempat wisata kuliner yang satu ini.

Lokasi Warung Pengkolan Jati berada di Jalan Raya Cimalaka Cipadung, Naluk, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Tempat Camping di Sumedang, Kamu Bisa NIkmati Pesona Sunrise dan Sunset yang Menawan Disini

4.Rumah Makan Joglo Sumedang

Terkenal dengan bangunan khas Jawa Tengah, yakni Rumah Makan Joglo Sumedang. Meski begitu, untuk sajian kulinernya ternyata menyajikan aneka menu khas Sunda.

Kualitas rasa di restoran ini sudah terkenal dari waktu ke waktu. Tak heran jika tempat makan ini selalu ramai pengunjung.

Untuk menu yang disediakan sangat beragam, diantaranya ada nasi liwet, olahan ayam, olahan bebek, ikan, hingga seafood.

Lokasi tempat wisata kuliner Rumah Makan Joglo Sumedang berada di Jalan Raya Serang, Serang, Keamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Baca Juga: Review Curug Sabuk Sumedang: Hadirkan Panorama Alam Bak Surga Tersembunyi di Jawa Barat

5.Rumah Makan Saung Teko

Rumah Makan Saung Teko merupakan salah satu tempat wisata kuliner di Sumedang yang sudah sangat populer dan berdiri cukup lama.

Di sini menyajikan aneka menu khas sunda yang cukup rekomended. Aneka menu yang tersaji diantaranya ada ikan nila, ikan gurame, ikan mujaer, ikan mas, berbagai olahan ayam, gepuk sapi, iga sapi, tongseng sapi, babat goreng dan tentunya masih banyak menu lain yang pastinya akan memanjakan lidah Anda

Lokasi Rumah Makan Saung Teko berada di Jalan Raya Cimuja, Cimuja, Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Itulah rekomendasi lima tempat wisata kuliner di Sumedang yang terkenal enak dan tempatnya nyaman. Cocok untuk Anda kunjungi bersama keluarga tercinta.***

Editor: Helma Apriyanti

Tags

Terkini

Terpopuler