Kisah Pelaku UMKM Kuningan. Hampir Gulung Tikar, Diversifikasi Usaha Membuatnya Bertahan

- 22 Mei 2023, 08:20 WIB
Icih Kusnasih, salah satu pelaku UMKM di Kuningan, Jawa Barat.
Icih Kusnasih, salah satu pelaku UMKM di Kuningan, Jawa Barat. /kabar-priangan.com/Laila Nurjanah/

 

KABAR PRIANGAN - Pertumbuhan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) kini semakin meningkat, banyaknya pelaku UMKM tentu menjadi salah satu faktor bertumbuhnya ekonomi di suatu daerah.

Tak terkecuali di Kuningan, Jawa Barat, tidak sedikit masyarakat memenuhi kebutuhan ekonomi keluraganya melalui sektor UMKM tersebut.

Icih Kusnasih, salah satu pelaku UMKM di Kuningan, Jawa Barat memiliki kisah menarik tentang jatuh bangunnya berkecimpung di dunia tersebut. Ia merupakan seorang penjual aneka makanan kering hasil oalahan tangannya sendiri.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Senin 22 Mei 2023: Cek Jam Tayang Princess Hours, Lets Fight Ghost dan Kembang Desa

Usaha yang dirintis sebelumnya dimulai dengan melanjutkan warung kelontong dan sayuran yang diwariskan ibunya.

Akan tetapi, seiring berjalannya waktu banyak bermunculan pelaku usaha yang sama sehingga pada tahun 2002 ia memutuskan untuk merambah ke usaha makanan kering hasil olahan tangan.

Usaha yang dilakukan Icih awalnya memang cukup berhasil, tetapi tidak bertahan lama. Bahkan, semakin lama kian menurun hingga warungnya tidak dapat beroperasi lagi.

Halaman:

Editor: Dede Nurhidayat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x