Gadis Cantik Asal Cipatujah yang Hilang, Ternyata Disekap Pria di Tempat Kos. Ditolong Mantan Istri Pelaku

17 Mei 2022, 18:48 WIB
Riska Putri Cahaya (16) gadis cantik asal Cipatujah yang hilang sepekan, ternyata disekap oleh seorang pria. Dia berhasil kabur dan ditolong oleh mantan istri pelaku, Selasa, 17 Mei 2022.* /DOK PRIBADI/

KABAR PRIANGAN - Riska Putri Cahaya (16), gadis cantik asal Kampung Rancagiri, Desa Padawaras Kecmatan Cipatujah Kabupaten Tasikmalaya, yang dilaporkan hilang sepekan sejak Rabu, 11 Mei 2022, akhirnya ditemukan pada Selasa 17 Mei 2022.

Gadis cantik asal Cipatujah yang dilaporkan hilang selama sepekan ini ternyata disekap oleh seorang pria di sebuah tempat kos di Kota Tasikmalaya.

Untungnya, Riska berhasil kabur. Gadis cantik yang dilaporkan hilang ini pun kemudian ditolong oleh seorang wanita yang ternyata mantan istri pelaku.

Baca Juga: Kronologi Gadis Cantik Asal Cipatujah Hilang yang Disekap Pria di Tempat Kos di Daerah Paseh Kota Tasikmalaya

Riska, gadis canti ini kemduian diantarkan ke rumah saudaranya di daerah Sambong, Mangkubumi Kota Tasikmalaya.

Selanjutnya, setelah berada di rumah saudaranya, keberadaan Riska ini dikabarkan kepada orangtuanya di Cipatujah. Tak menunggu lama, Riska pun segera diantar pulang ke rumahnya di Cipatujah.

Kepala Desa Padawaras, Kecamatan Cipatujah Yayan Siswandi membenarkan jika Riska sudah ditemukan dan berada di rumah saudaranya di daerah Sambong Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: Seorang Perempuan Ditemukan Bersimbah Darah Diduga Korban Pembunuhan di Toko Miliknya di Tasikmalaya

Riska berhasil ditemukan setelah ada yang mengantarkannya ke rumah saudaranya di kawasan Sambong.

"Jadi informasi yang saya terima, dia ada yang mengantar ke Sambong oleh seorang perempuan," jelas Yayan.

Dipaparkan dia, sebelum Riska diantarkan pada Selasa 17 Mei 2022 ke rumah saudaranya di Sambong itu, Risa terlebih dahulu dibawa dan disekap oleh seorang laki-laki di sebuah kamar tempat kosan.

Baca Juga: Warga Terdampak Tol Cisumdawu Datangi BPN Sumedang, Pertanyakan Soal Ganti Rugi Lahan

Namun Riska berhasil kabur dari sana dan ditemukan oleh seorang wanita yang kemudian mengantarkannya ke rumah saudaranya di Sambong.

Kebetulan, kata Yayan, perempuan yang menemukan dan mengantarkan Riska tersebut merupakan mantan istri dari laki-laki yang menyekap Riska dalam kosan.

"Jadi selama hilang, Risa ini disekap dalam kosan oleh seorang laki-laki. Riska bisa kabur dan sampai rumah saudaranya berkat mantan istri pelaku penyekapan itu," jelasnya.

Baca Juga: Jadwal Semifinal SEA Games 2022, Timnas Indonesia U 23 vs Timnas Thailand U 23 Live di RCTI dan iNews

Sebelumnya, Riska dilaporkan meninggalkan rumah saat menginap di rumah temannya yang tak jauh dari rumah orangtuanya.

Informasi kala itu, Riska dibawa oleh seorang lelaki bermotor pada pukul 03.00 wib dini hari.

Namun dari informasi sementara, untuk pelaku yang diduga menyekap Riska, kata Yayan, belum diketahui identitasnya.

Baca Juga: Bursa Pemain Liga Indonesia Musim 2022/2023: PSM Datangkan Pemain Baru, Ghozali Merapat ke Persita

Selain belum meminta keterangan Riska, pelaku penyekapan juga langsung kabur pasca mantan istrinya datang dan membebaskan Riska.

Pada Selasa sore, Riska belum bisa dimintai keterangan karena masih dalam perjalanan pulang dari Kota Tasikmalaya menuju Desa Padawaras.

"Jadi pelaku kabur karena menghindari kejaran polisi. Nanti kami juga bersama keluarganya rencanaya akan melapor ke Polres Tasikmalaya," jelas Yayan.***

Editor: Zulkarnaen Finaldi

Tags

Terkini

Terpopuler