Menjelang Hari Lebaran Idul Fitri, Ratusan Tenda PKL Padati Jalan KHZ Mustafa Tasikmalaya

12 April 2023, 15:49 WIB
Potret para PKL di Jalan KHZ Mustafa Kota Tasikmalaya /kabar-priangan.com/Dian Maldini

KABAR PRIANGAN - Sepuluh hari menjelang lebaran Hari Raya Idul Fitri, sejumlah tenda Pedagang Kaki Lima (PKL) mulai memadati kawasan Jalan KHZ Mustafa Kota Tasikmalaya Jawa Barat, pada Rabu 12 April 2023.

Diketahui, tenda-tenda PKL tersebut dibangun pada hari Selasa 11 April 2023 kemarin, mulai dari Jalan Empangsari hingga Jalan KHZ Mustafa.

Pantauan di lapangan, sedikitnya ada 104 tenda berukuran 2x2 meter. Para PKL akan mendiami Jalan KHZ Mustafa hingga malam takbir pukul 12 malam.

Meskipun tidak memiliki izin secara resmi dari Pemerintah, 'Pasar Ramadan' itu diakomodir oleh masyarakat Empangsari dan Pataruman.

Baca Juga: 5 Tempat Makan di Tasikmalaya untuk Keluarga yang Murah dan Lagi Hits, Rajanya Wisata Kuliner!

Alasan digelarnya Pasar Ramadan ini karena kegiatannya sudah menjadi tradisi. Mulai ada sejak tahun 1995 tiap Bulan Ramadan.

Hal itu diucapkan oleh Utep, salah seorang Korlap PKL Wilayah Pataruman. Dirinya menyebut kegiatan Pasar Ramadan sudah wajib.

"Sebetulnya kami tidak memiliki izin resmi dari Pemerintah Kota Tasikmalaya. Karena ini sudah menjadi tradisi sejak tahun 1995, makanya kami inisiatif untuk menggelar Pasar Ramadan lagi," ucap Utep.

Baca Juga: 5 Tempat Wisata Kuliner di Tasikmalaya yang Lagi Hits 2023 dan Viral, Cocok untuk Bukber Ramadhan

Sementara itu, Ketua Korlap PKL Wilayah Empangsari, Deni Safitri menuturkan bahwa pihaknya telah menghadap Pj Wali Kota Tasikmalaya, Dr Cheka Virgowansyah untuk meminta izin menggelar kegiatan ini.

"Hari Rabu kemarin 5 April 2023, kami bersama Korlap lain telah meminta izin ke Pemerintah Kota Tasikmalaya untuk mengadakan Pasar Ramadan. Alhamdulillah diberikan izin, meskipun tidak tertulis," kata Deni.

Kendati demikian, Deni merasakan kurang puas akan dukungan dari Pemerintah yang hanya memberi izin sebatas ucapan saja.

Baca Juga: Demo Mahasiswa STMIK Tasikmalaya Hari Ini, Alumni: Ijazah Saya Kemungkinan Palsu!

"Harapan kami, Pemerintah mendukung secara tertulis supaya memiliki kekuatan hukum. Tapi, sejak tahun 1995, Pemerintah Kota Tasikmalaya selalu memberikan apresiasi, pasti didukung," katanya.

"Yang jelas, tidak ada pihak yang dirugikan, meskipun lahan parkir dipakai oleh tenda PKL. Tapi kami tetap kasih penghasilan ke petugas parkir," tambahnya.

Tak hanya itu, Deni menyebut sebagian Dinas dan APH mendapatkan pemasukan dari adanya kegiatan Pasar Ramadan.

Baca Juga: Cara Mengatasi Set Top Box Tidak Ada Gambar tapi Ada Suara, Berikut Ini Langkah-Langkahnya!

"Termasuk Dishub, setiap tahunnya kami berikan pemasukan, berapa pendapatan Dishub selama sepuluh hari di sepanjang kawasan Pasar Ramadan, nanti kami kalkulasikan. Kalau Kanit Polres Tasikmalaya Kota dan Satpol PP kami berikan uang 'Kadeudeuh' saja," sebutnya.

Penghasilan Pasar Ramadan akan disalurkan oleh Korlap kepada anak yatim, kebersihan masjid, kas RT, dan kas RW.

Kegiatan Pasar Ramadan berlaku dari jam 08.00 - 21.00 WIB. Namun, pihak Korlap memberikan keleluasaan kepada tiap PKL.

"Mulai buka pukul 8 pagi sampai 9 malam. Tapi tergantung penjualnya, kalau Malam Takbir sampai jam 12 malam," katanya.***

 

Editor: Dian Maldini

Tags

Terkini

Terpopuler